Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Deretan Artis yang Terjun Langsung Bantu Korban Gempa Cianjur

Sejumlah artis diketahui turun langsung memantau perkembangan terakhir warga Cianjur pasca gempa.

Kedatangan para artis ke lokasi gempa Cianjur tak hanya memberikan donasi dan bantuan, namun juga mampu menjadi pelipur lara para korban.

Berikut beberapa artis yang terjun langsung ke Cianjur:

1. Lesti Kejora

Ada Lesti Kejora dan Rizky Billar menyerahkan bantuan bantuan kepada para korban gempa di Cianjur, Jawa Barat.

Mereka datang bersama ayah Lesti, Endang Mulyana, dan pengusaha Rudy Salim.

Hal itu diketahui dari unggahan Rudy Salim di Instagram pribadinya.

Dalam postingan tersebut, Lesti, Rizky dan Rudy nampak menemui korban-korban gempa Cianjur ke tendanya.

Ada juga foto ketika Lesti dan Billar menyerahkan bantuan berupa Taman Darurat Cianjur yang di dalam spanduknya bertuliskan Leslar Al-Fatih.

Mereka menyumbangkan alat tulis untuk belajar dan mainan anak-anak.

Lesti, Billar bersama Rudy tampak menggunakan helikopter dari Jakarta ke Cianjur. Mereka juga memperlihatkan kondisi Cianjur dari atas helikopter.

Unggahan Rudy Salim juga dikomentari Bupati Cianjur Bapak Herman Suherman. Di mana Lesti, Billar dan Rudy juga sempat datang ke kantor Herman Suherman.

“Terima kasih atas kunjungannya dan sudah memberikan bantuan yang sangat bermanfaat kepada warga masyarakat Cianjur dalam rangka memulihkan efek psikologis gempa kepada anak-anak yang akan memimpin Cianjur di masa depan,” tulis Herman Suherman dalam unggahan Rudy Salim.

2. Nathalie Holscher

Kemudian, ada Nathalie Holscher yang terjun langsung ke Cianjur. Nathalie mengunggah kondisi Cianjur.

Dia kemudian duduk di tenda pengungsi. Nathalie terlihat tak risih untuk duduk di bawah bersama para pengungsi lainnya.

Dalam keterangan videonya, Nathalie mengungkap rasa bahagianya bisa berbagi dengan sesama.

"Masyaallah melihat mereka senang aku ikut senang ..#prayforcianjur," tulisnya.

Nathalie memang tak datang dengan tangan kosong, dalam Instagram Story-nya terlihat dia membawa banyak kardus di dalam mobilnya.

Namun Nathalie seolah memilih untuk tak memperlihatkan apa saja yang dia berikan untuk para korban gempa di Cianjur.

3. Ashanty

Ashanty juga datang langsung ke Cianjur untuk menyalurkan bantuan yang diberikannya. Ia mengunjungi tenda-tenda pengungsian di Cianjur.

Kata istri Anang Hermansyah ini, ia hanya bisa menghibur dan memberikan semangat untuk para korban.

“(Pas ketemu warga Cianjur) Suatu yang enggak bisa diutarakan ya, mereka belum kasih bantuan aja udah kayak kasihan banget. Kita kasih senyum dan semangat saja udah sangat berarti banget,” kata Ashanty beberapa waktu lalu ini.

Ashanty juga sedikit memberi gambaran kondisi Cianjur pascaterjadi gempa. Ia sangat prihatin karena ada ratusan orang meninggal dunia dan korban luka-luka.

“Yang paling sedih karena pusat gempanya bukan di laut (tapi) di darat. Jadi kita yang di sini ngerasanya begini goyang, kalau mereka langsung jatuh gitu,” ungkap Ashanty sembari memeragakan tangannya.

4. Ria Ricis

Ria Ricis juga terjun langsung ke Cianjur. Dia mengunjungi para korban gempa di sana. Dalam akun TikTok yang tersebar, Ricis ke lapangan bersama timnya untuk menyalurkan bantuan seperti roti, mi instan, popok, susu dan kebutuhan lainnya.

Ricis tampak tak sungkan berinteraksi dengan anak-anak korban gempa di Cianjur.

Ria Ricis juga melihat-lihat secara langsung kondisi rumah warga yang hancur akibat gempa tersebut.

5. Awkarin

Selebgram Awkarin juga ikut terjun membantu korban gempa di Cianjur. Ia di sana menjadi relawan.

Dalam Instagram-nya, ia mengunggah saat ikut membantu menyiapkan untuk makanan bagi para pengungsi.

Awkarin juga ikut membawa nasi yang akan dibagikan ke tenda-tenda.

Tidur dipengungsian bencana, ia juga harus menjalani hidup seadanya. Karin tampak santai tidur beralaskan terpal, hingga mandi ngantri dengan para pengungsi.

Tidak hanya terjun langsung, Awkarin juga mengajak untuk berdonasi melalui akun Instagram-nya. "Jangan lupa donasi ya! Di kitabisa.com/sadarpedulicianjur ," tulisnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/12/04/102341966/deretan-artis-yang-terjun-langsung-bantu-korban-gempa-cianjur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke