Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melihat Fashion Gotik Ala Aditya Satria, Anak Nongkrong Sudirman

Semakin banyak remaja yang menghabiskan waktu mereka untuk nongkrong di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, usai video Roy, Bonge, dan Jeje viral.

Dikenal sebagai kawasan elite karena dipenuhi gedung pencakar langit, kini Sudirman tak lagi sama.

Sudirman sekarang dipenuhi para remaja yang nongkrong bersama teman-temannya.

Para remaja ini berlomba mengenakan pakaian yang ikonik dan fashionable untuk menarik perhatian kreator konten, awak media, hingga fotografer.

Seperti salah satunya, Aditya Satria. Remaja berusia 16 tahun ini tampak berjalan melintasi kawasan Sudirman dengan mengenakan pakaian serba hitam dan berdandan ala gotik.

Beberapa kali, Aditya terlihat dimintai foto oleh beberapa fotografer yang tertarik dengan fesyen yang dikenakannya.

Aditya sengaja memilih Sudirman sebagai latarnya untuk foto karena ia menilai kawasan ini sangat cocok dan Instagramable.

Mengingat kawasan Sudirman dikelilingi gedung pencakar langit dan kawasan taman-tamannya yang bersih. Sehingga meski foto di atas trotoar, foto tersebut kelihatan jadi sangat bagus.

“Di sini sih biasanya photo shoot. Wah di sini kece sih tempatnya (makanya pilih Sudirman),” kata Aditya di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Senin (11/7/2022).

Aditya bahkan semakin antusias untuk datang ke Sudirman karena tempat ini sekarang tengah jadi perbincangan publik.

Bahkan, ada banyak remaja yang hendak membuat konten di kawasan Sudirman ini dengan pakaian yang fashionable.

“Apalagi anak-anak sekarang makin sama kayak aku (banyak yang ke Sudirman) . Ya jadi aku suka foto di Sudirman, menarik,” ucap Aditya.

Kali ini, ia mengenakan konsep pakaian dengan tema gotik yang ia referensikan dari film Cruella.

Bahkan, ia sengaja mewarnai rambutnya dan membuat eyeliner di matanya untuk menambah kesan gotik tersebut.

“Aku bikin brand sendiri sih. Kalau ini fashion-nya gotik sih. (Terinspirasi dari film) Cruella,” kata Aditya.

Harga outfit

Untuk harga outfit-nya saat ini mengeluarkan kocek sekitar hampir Rp 1 juta.

Misalnya, sepatu hitam putih dengan aksen rantai yang ia buat sendiri harganya Rp 600.000.

Sementarabpakaian yang dikenakan Adit hampir semua thrif atau bekas.

“Jaket kulit hitam Rp 175.000, lalu dalaman luar Rp 100.000, dalaman lagu Rp 80.000. Celananya Rp 120.000. Tas kecil Adidas hiasannya aku tempel-tempel doang,” ucap Aditya.

Pesan untuk remaja yang nongkrong

Sebagai remaja yang mengaku lebih dulu nongkrong di Sudirman, Aditya mengatakan ikut senang kini ada banyak yang sepertinya.

Namun, ia memberikan beberapa pesan untuk remaja-remaja yang baru nongkrong di Sudirman.

Ia berpesan agar remaja-remaja tersebut bisa menjaga kebersihan kawasan Sudirman.

“Sebenarnya enggak apa-apa karena kan ini tempat publik, umum asal bisa jaga. Buang sampah jangan sembarangan. Terus tahu waktu juga (nongkrongnya),” tutur Aditya.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/07/11/210531966/melihat-fashion-gotik-ala-aditya-satria-anak-nongkrong-sudirman

Terkini Lainnya

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Seleb
Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Seleb
Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Seleb
Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke