Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sudah di AS, Maksim Chmerkovskiy Berencana Kembali ke Ukraina

Dilansir dari ET, Selasa (8/3/2022), kini Maksim Chmerkovskiy justru ingin kembali ke Ukraina untuk membantu negaranya yang sedang menghadapi invasi Rusia tersebut.

Diketahui, Maksim Chmerkovskiy meninggalkan Ukraina pada tahun 90-an ketika negara itu masih menjadi bagian dari Uni Soviet.

Melalui wawancaranya baru-baru ini dengan CNN, Maksim Chmerkovskiy mengungkapkan penyesalannya kembali ke Amerika Serikat. Dia justru merasa bersalah dan malu.

“Saya menghabiskan beberapa hari terakhir dengan penyesalan,” kata Chmerkovskiy.

“Dan saat ini saya sedang berupaya untuk kembali. Mungkin minggu depan saya akan ke Polandia dan bergabung dengan upaya di lapangan. Semacam ingin membenarkan dengan cara itu,” tambahnya.

Saat dihubungi ET tentang rencananya kembali ke Ukraina, Chmerkovskiy mengatakan hal senada.

"Saya hanya tidak ingin membenci perdamaian di tempat lain karena apa yang baru saya lihat, itulah kenyataannya. Saya tidak tahu harus berkata apa saat ini juga," ungkap Chmerkovskiy.

Sebagai informasi, Chmerkovskiy kembali ke Amerika Serikat pada hari Rabu setelah terjebak di Ukraina selama lebih dari seminggu.

Penari itu tiba di bandara Internasional Los Angeles kemudian disambut oleh istrinya, Peta Murgatroyd.

"Penyebab Ukraina berdiri sekarang adalah karena rakyat Ukraina. Dan fakta bahwa seluruh dunia membantu,” ucap Chmerkovskiy lagi.

Dia berterima kasih kepada Polandia yang telah membantunya selama proses masuk ke negara itu dari Ukraina.

Penari profesional tersebut berada di Ukraina untuk syuting program World of Dance musim mendatang.

Pada hari pertama invasi Rusia, Chmerkvskiy terus menceritakan perkembangan situasi dari tempat perlindungan.

Setelah sempat ditangkap di Kyiv, Maksim Chmerkovskiy berhasil naik kereta api menuju Warsaw, Polandia.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/03/08/133435166/sudah-di-as-maksim-chmerkovskiy-berencana-kembali-ke-ukraina

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke