Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terbukti Pakai Narkoba, Jung Ilhoon Eks BTOB Tulis Surat Permintaan Maaf

Jung Ilhoon sebelumnya mengajukan banding atas hukuman yang telah ditetapkan hakim terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Dalam unggahan pertamanya setelah lebih dari setahun, Jung Ilhoon meminta maaf sebesar-besarnya telah menggunakan ganja secara ilegal.

"Selama beberapa tahun terakhir, selama masa penyelidikan dan persidangan, serta saat di penjara, saya dapat melihat kembali kehidupan saya sambil merenungkannya," tulis Jung Ilhoon, dilansir dari Soompi, Jumat (24/12/2021).

Jung Ilhoon mengaku, ia sangat menyesal karena baru menuliskan permintaan maaf setelah kasusnya bergulir cukup panjang.

Ia menyadari bahwa tindakannya yang melanggar hukum tidak dapat dibenarkan. Oleh karenanya, wajar dirinya dikritik.

"Saya benar-benar menyesal telah melakukan itu dan menimbulkan luka dalam di hati kalian," tulisnya.

Jung Ilhoon merasa cinta dan dukungan yang telah diberikan penggemar selama ini telah ternodai akibat kesalahannya.

"Saya benar-benar menyesal dan saya sangat malu dengan diri saya yang bodoh," tulisnya lagi.

Sadar banyak yang kecewa akibat perbuataanya, Jung Ilhoon berjanji akan menjalani kehidupan yang lurus tanpa menyakiti siapapun lagi ke depannya.

"Sekali lagi, saya berjanji melalui surat ini bahwa saya akan menjaga diri saya dan lingkungan saya sehingga saya dapat selalu membuat pilihan yang tepat dalam situasi apapun," tulisnya.

Ilhoon juga berjanji akan berhati-hati untuk tidak membuat kesalahan yang sama ke depannya.

Kemudian, ia dengan tulus berterima kasih kepada orang-orang yang telah lama menunggu pernyataan langsung darinya.

"Saya akan melakukan yang terbaik untuk menjadi pribadi yang lebih baik sehingga tidak akan pernah melukai hati orang lagi. Sekali lagi, saya benar-benar minta maaf," tulis Jung Ilhoon.

Sebelumnya, Jung Ilhoon diduga membeli 826 gram marijuana atau ganja seharga 130 juta won atau sekitar Rp 1,57 miliar. Kemudian, menggunakannya sebanyak 161 kali.

Pembelian itu terjadi antara 5 Juli 2016 sampai 9 Januari 2019 bersama dengan tujuh terdakwa lainnya.

Dalam persidangan tingkat pertama, Jung Ilhoon divonis hukuman dua tahun penjara dan didenda 133 juta won atau sekitar Rp 1,61 miliar, karena melanggar Undang-Undang tentang Pengendalian Narkotika.

Terhadap Jung Ilhoon juga langsung ditahan di penjara.

Selama persidangan itu, Jung Ilhoon mengakui semua dakwaaan dan menyatakan permintaan maaf.

"Terdakwa mengakui semua dakwaan dan merefleksikan kesalahannya," kata perwakilan hukumnya, dikutip dari Soompi, Kamis (22/4/2021).

Jung Ilhoon serta jaksa kemudian mengajukan banding atas hukuman tersebut.

Selama persidangan banding, jaksa meminta hukuman penjara dua tahun dan denda 126,6 juta won atau sekitar Rp 1,53 miliar.

Pada sidang selanjutnya, pengadilan menuntut Jung Ilhoon dua tahun penjara yang dengan tiga tahun masa percobaan, 40 jam kursus perawatan narkoba, dan denda tambahan 120 juta won atau setara Rp 1,45 miliar.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/12/24/132741166/terbukti-pakai-narkoba-jung-ilhoon-eks-btob-tulis-surat-permintaan-maaf

Terkini Lainnya

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Seleb
Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Seleb
Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

K-Wave
Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Seleb
Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Seleb
Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

K-Wave
Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Film
Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Film
Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Seleb
Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Film
6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

Film
 Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Musik
Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Seleb
Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Film
Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke