Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Rekomendasi Serial Netflix Bertema Remaja

JAKARTA, KOMPAS.com - Tayangan drama tentang kehidupan remaja selalu menjadi alternatif hiburan yang ringan di tengah kejenuhan di waktu luang.

Kisah tentang pencarian jati diri dan kehidupan pelik di sekolah kerap diangkat ke dalam serial populer di Netflix.

Berikut empat rekomendasi serial Netflix bertema remaja yang wajib Anda tonton.

1. Never Have I Ever

Serial dua musim garapan Mindy Kaling ini mengisahkan tentang kehidupan seorang gadis remaja keturunan India yang tinggal di Amerika Serikat.

Never Have I Ever bermula saat Devi Vishwakumar (Maitreyi Ramakrishnan) harus menghadapi gangguan psikosomatik akibat kematian ayahnya hingga tak bisa berjalan.

Peristiwa itu membuat hubungannya dengan sang ibu, Nalini Vishwakumar (Pooma Jagannathan) kurang harmonis.

Devi bersama kedua sahabatnya, Eleanor (Ramona Young) dan Fabiola (Lee Rodrigues) berusaha untuk memiliki pacar.

Namun, Devi juga harus berdamai dengan masa lalu.

2. Sex Education

Serial dua musim ini mengisahkan tentang seorang siswa SMA pendiam, Otis (Asa Butterfield) dan teman-temannya di Moordale High.

Bersama temannya yang penuh percaya diri, Eric (Ncuti Gatwa), Otis berusaha membuka diri dan menikmati musim panas seperti remaja lainnya.

Otis selalu menyembunyikan fakta bahwa ibunya, Dr. Jean (Gillian Anderson) adalah seorang terapis seks.

Mengetahui hal itu, Maeve (Emma Mackey) justru mengajak Otis untuk membuka sesi konseling hingga Otis terkenal sebagai terapis seks di sekolah. 

3. 13 Reason Why

Serial tiga musim ini mengisahkan misteri kasus pelecehan seksual di SMA Liberty. 

13 Reason Why bermula saat kematian Hannah Baker (Katherine Langford) meninggalkan banyak misteri yang melibatkan siswa SMA Liberty.

Clay Jensen (Dylan Minette) tertekan atas kematian teman-temannya dan berusaha mengukap kebenaran di balik situasi pelik itu.

Bersama Tony Padilla (Cristian Navator), Clay mengumpulkan bukti kasus besar kematian Hannah dan Bryce Walker (Justin Prentice), si pelaku pelecehan seksual.

4. The End of The F***ing World

Drama komedi gelap ini merupakan adaptasi dari komik berjudul sama karya Charles S. Forsman. 

Dalam serial dua musim, The End of The F***king World mengisahkan tentang perjalanan James (Alex Lawther), seorang remaja psikopat dan seorang gadis sosiopat, Alyssa (Jessica Barden).

James menyakini dirinya sebagai psikopat dan ingin mencoba untuk membunuh teman sekolahnya, Alyssa. 

Namun, Alyssa justru mengajaknya berpetualang  dan pergi dari keadaan rumah yang kacau.

Mereka menghadapi berbagai situasi tak terduga dan melarikan diri dari serangkaian kekacauan yang terjadi.

Itulah empat rekomendasi serial Netflix bertema remaja yang wajib Anda tonton.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/10/04/115759566/4-rekomendasi-serial-netflix-bertema-remaja

Terkini Lainnya

Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Bantah Ditelantarkan Anak, Boneng Ungkap Alasan Pilih Hidup Sendiri di Kontrakan

Seleb
Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

Tata Cara Mengunjungi Pameran BTS Pop-up: Monochrome, Gratis

K-Wave
Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah Salurkan Donasi untuk Hamdan ATT yang Sakit Stroke

Seleb
Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Amel Carla Sebut Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akan Menikah Tahun Ini

Seleb
50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

50 Cent Menggugat Mantan Pacarnya setelah Klaim Pelecehan Seksual yang Dianggap Memfitnah

Seleb
Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

Daftar Merchandise Gratis dan yang Dijual di BTS Pop-up: Monochrome Jakarta

K-Wave
Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Salinan Putusan Cerainya Sudah Diakses 600.000 Kali, Pihak Teuku Ryan Dalami Motif yang Mengunggah

Seleb
Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Respons Putri Sulung Desta dan Natasha Rizky Saat Bicara Perpisahan Orangtuanya

Seleb
Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Luna Maya Jelaskan Aturan yang Wajib Diterapkan Saat Jalani Adegan Panas di Serial Main Api

Film
Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Lirik Lagu Better Off Alone, Singel Baru dari The Walters

Musik
Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Lirik Lagu Tennessee, Singel Baru dari Kevin Abstract feat. Lil Nas X

Musik
Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Lirik Lagu Insecure, Singel Baru dari Tom Misch

Musik
BTS Pop-up: Monochrome di Jakarta, Obat Rindu Kala Ditinggal Wamil

BTS Pop-up: Monochrome di Jakarta, Obat Rindu Kala Ditinggal Wamil

K-Wave
Sule Menangis Jelang Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Sule Menangis Jelang Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Luna Maya Lakukan Adegan Intim di Serial Main Api

Luna Maya Lakukan Adegan Intim di Serial Main Api

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke