Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komentar Chef Juna Usai Kemenangan Jesselyn di MasterChef Indonesia Season 8

Chef Juna yang kerap disebut galak dan memberikan komentar pedas itu mengomentari salah satu unggahan Jesselyn yang mengucapkan terima kasih dan rasa syukurnya kepada para juri MCI Season 8 yang telah membuatnya sampai di titik saat ini. 

"To the ones that got me where I am today, @renattamoeloek @arnoldpo @junarorimpandeyofficial, I can never express how thankful I am," tulis Jesselyn dikutip dari akun @jesselyn.mci8.

"Terima kasih untuk segalanya," imbuh Jesselyn.

Jesselyn yang mengunggah pesan tersebut disertai foto bersama ketiga chef itu kemudian dibalas chef Juna.

"Well deserved," tulis Juna disertai emoji tepuk tangan dan api.

Pemilik nama Jesselyn Lauwreen sendiri merupakan peserta MCI Season 8 termuda.

Jesselyn yang merupakan lulusan sekolah kuliner dan perhotelan ternama Le Cordon Bleu Prancis tahun 2020 itu berhasil menjadi juara MCI Season 8 di usia yang baru menginjak 21 tahun.

Sebagai juara MCI Season 8, Jesselyn membawa pulang hadiah uang tunai Rp 100 juta dan juga satu unit mobil.

"Ternyata aku mendapat hadiah uang tunai dan aku akan memakainya dengan baik," kata Jesselyn dikutip dari tayangan MasterChef Indonesia.

Ucapan selamat untuk Jesselyn juga datang dari berbagai pihak, termasuk teman-temannya di MasterChef Indonesia Season 8 hingga alumni MCI angkatan sebelumnya.

"Ciee juara 1. @jesselyn.mci8 ditunggu masakan2 thailand yang aret aroi untuk bhokhap nhyokhab," tulis pemenang MCI Season 3, William Gozali di akun @willgoz.

"What a long journey.. keren pisan," tulis Jenny di akun @jenny.mci8.

"Congratsss," tulis Sisca di akun @siscamci6.

"Congratulation," tulis Laode yang juga merupakan peserta MCI Season 8 di akun @laode.mci8.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/30/101905066/komentar-chef-juna-usai-kemenangan-jesselyn-di-masterchef-indonesia-season

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke