Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

2 Kali Datangi Rumah Bambang Pamungkas, Anak: Enggak Dibukain Pintu

Selain mencoba menghubungi lewat pesan singkat, Jane Abel juga sudah mendatangi kediaman Bambang Pamungkas. Tetapi, hasilnya nihil.

“Aku ke rumahnya itu. Di rumahnya enggak dibukain pintu. Itu akhir Juli, (tanggal) 29 atau 30,” kata Jane Abel dikutip Kompas.com dari kanal YouTube MOP Channel, Senin (9/8/2021).

Menurutnya, kedatangnya untuk meminta kejelasan perihal namanya di KK. Sekaligus, hendak mengurus sendiri perihal masalah tersebut.

“Niat aku ke sana, aku sempat telepon Bude. Bude bilang kartu surat pindah belum sampai ke Solo. Mumpung di Jakarta, aku ambil sekalian, biar nanti kuurus. Pas aku ke sana dibilangin kalu enggak ada orang di rumah, ‘bapak lagi pergi, ada acara PSSI’. Intinya rumah kosong tapi ada mobil, mobilnya ayah,” tutur Jane Abel.

Oleh karenanya, Jane Abel berinisiatif untuk menunggu ayahnya pulang saat itu.

“Ya sudahlah sekali-kali keras kepala. Terus, nunggu di rumah itu sampai dari jam setengah 1 sampai magrib bener-bener enggak dibukain pintu. Itu hari pertama,” ucap Jane Abel.

Tak mau putus asa, keesokan harinya, Jane Abel kembali mengunjungi kediaman Bambang Pamungkas. Tapi, lagi-lagi ia tak berhasil untuk bertemu sang ayah.

“Besoknya hari kedua aku datang lagi. Aku pikir ya sudah lah, aku kira mau dititipin suratnya. Kalau memang enggak mau ketemu ya dititipin aja, apa digantung,” ujar Jane Abel.

Saat hari kedua itu, Jane Abel mengatakan, sempat dihentikan oleh satpam yang menanyakan apakah sudah buat janji dengan Bambang Pamungkas.

“Habis itu ya sudah, aku nungguin di depan. Saking gregetnya  enggak dibukain (manggil-manggilnya) 'om, tante'. Tapi, itu enggak dibukain. Tapi, dari hari pertama sampai ke dua (menurut aku) ada kehidupan di dalam (rumah)”, kata Jane lagi.

Sebelumnya, Jane Abel membeberkan kronologi namanya dicoret dari Kartu Keluarga Bambang Pamungkas.

Hal itu diketahui Jane yang saat itu mencoba untuk memperbarui aplikasi ojek online.

Namun, Jane Abel justru mengetahui sebuah fakta bahwa namanya sudah tak terdaftar di Kartu Keluarga Bambang Pamungkas.

“Pas tahu tiba-tiba dikeluarkan enggak ada omongan apa-apa, padahal aku sudah bikin rencana, jadi berantakan semua,” tutur Jane Abel.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/09/132411966/2-kali-datangi-rumah-bambang-pamungkas-anak-enggak-dibukain-pintu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke