Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Proses Syuting 2 Film Bumilangit Akan Dimulai di Tengah Pandemi

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wicky Olindo selaku produser dari Screenplay.

"Apakah nanti akan lanjut syuting? Iya, ada 2 film lanjutan dari Bumilangit. Memang sangat banyak tantangannya," kata Wicky dalam konferensi pers Serigala Terakhir, Senin (21/9/2020).

Wicky lalu menjelaskan, salah satu dari dua film tersebut akan dilangsungkan di kota yang tidak menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) seperti Jakarta.

Sementara film kedua masih menantikan keputusan pemerintah terhadap aturan PSBB di daerah Jabodetabek.

"Kita ikutin autran dari pemerintah karena semua aturan itu demi kami semua, bukan cuma kepentingan pemerintah, sehingga kami juga harus lebih pro-aktif mendukung," kata Wicky.

Selain itu Wicky juga menyebut Screenplay tengah menggarap satu film lain di studio yang kotanya tidak terkena aturan PSBB.

Di tengah pandemi virus corona dan industri perfilman yang lesu, Wicky tetap berpikiran positif agar proses produksi syuting bisa tetap berjalan dengan protokol kesehatan dan keamanan.

"Kita lihat lagi nanti tapi tentunya the show must go on," ucapnya.

Jagat Sinema Bumilangit sudah dibuka dengan memukau oleh Gundala.

Selanjutnya film akan disambungkan pada Sri Asih yang proses produksinya terhambat pandemi.

Jika dilihat dari urutannya, 2 film yang diucapkan Wicky Olindo akan siap kembali memulai syuting kemungkinan besar adalah Sri Asih yang dibintangi Pevita Pearce dan Virgo and the Sparklings dengan bintang utama Adhisty Zara.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/21/211639866/proses-syuting-2-film-bumilangit-akan-dimulai-di-tengah-pandemi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke