Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Monita Tahalea Tak Sabar Menanti 4 Juli, Ada Apa?

Karena hal ini memberikan sesuatu yang positif untuk masyarakat Indonesia yang terkena dampak pandemi Covid-19.

"Kita bermusik buat yang rindu rumah, yang di rumah mau menghibur yang lain," ucap Monita dalam pertemuan virtual, Kamis (2/7/2020).

Dengan begitu, pelantun lagu "Memulai Kembali" ingin cepat-cepat "Konser Untuk Indonesia" segera digelar.

Apalagi, ada satu lagu yang nantinya akan diaransemen oleh Berklee Indonesian Community.

"Jadi membuat saya excited, aku enggak sabar banget pengin cepat-cepat 4 Juli hasilnya seperti apa, effort bersama ini hasilnya bagaimana," ucap Monita.

Monita berharap, agar penonton bisa menyumbangkan rezekinya dengan berdonasi untuk masyarakat Indonesia yang terkena dampak pandemi Covid-19.

"Semoga yang nonton jadi tergerak mau donasi sehingga banyak orang yang terbantu lewat konser ini," ucap Monita.

Selain penggalangan dana, konser ini dibuat untuk diaspora Indonesia yang rindu akan Tanah Air.

Penggalangan dana untuk konser ini akan dilakukan melalui aplikasi GoPay, Ovo, dan klikBCA untuk penonton di Indonesia, dan aplikasi Venmo untuk penonton di Amerika Serikat.

Penyanyi Tanah Air yang akan terlibat di antaranya ada Tompi, Monita Tahalea, Rama Widi dan yang lainnya.

"Konser Untuk Indonesia" akan digelar secara virtual melalui live streaming YouTube pada Sabtu, 4 Juli 2020 pukul 20.00 WIB.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/07/02/132238566/monita-tahalea-tak-sabar-menanti-4-juli-ada-apa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke