Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Big Hit Entertainment Bantah Berita Soal BTS Gugat Pembagian Keuntungan

Dengan tegas, Big Hit membantah terkait isu langkah hukum yang dilakukan BTS seperti dibicarakan oleh program "News Room" di stasiun tv JTBC.

"Sebelum kami membuat pernyataan resmi terkait isu, agensi, BTS, dan orang tua mereka. Kami meminta JTBC untuk mengungkapkan tujuan mereka memberitakan klaim tersebut," tulis Big Hit Entertainment dikutip dari Soompi, Selasa (10/12/2019).

Kemudian, Big Hit membantah adanya gugatan dari member BTS perihal pembagian profit seperti disiarkan JBTC.

"Seperti pernyataan kami sebelumnya atas respons pada reporter JTBC, Im Ji Soo, laporan tersebut tak berdasar. Sekarang, BTS dan orangtua mereka sedang tidak berencana untuk ambil langkah hukum melawan agensi. Laporan tersebut tidak jelas apa masalah pembagian profit antara agensi dan BTS," tulis agensi.

Sebaliknya, Big Hit mengungkapkan bahwa mereka sedang mendiskusikan hal lain yang tidak akan memengaruhi kontrak eksklusif BTS.

Agensi pimpinan Bang Si Hyuk ini juga memberikan penjelasan dengan tiga poin utama.

Pertama, laporan yang mengklaim BTS mencari nasihat hukum dari firma hukum besar karena mengambil ancang-acang untuk mengambil langkah hukum adalah tidak benar.

"Itu tidak benar. Setelah laporan dirilis, kami mengecek member-member BTS dan keluarganya, dan mereka mengonfirmasi bahwa mereka berkonsultsi dengar sebuah firma hukum di Distrik Gangbuk, Seoul dua bulan lalu sebagai bagian dari kontrak ekskusif," lanjut Big Hit.

Kedua, Big Hit juga mengatakan tidak benar bila BTS memiliki masalah pembagian profit jelang perpanjangan kontrak tahun lalu. Sehingga, membuat Jungkook cs mau mengambil langkah hukum.

"BTS saat ini tidak memiliki niat untuk mengambil tindakan hukum terhadap agensi mereka terkait distribusi keuntungan atau kontrak eksklusif mereka," sambung pernyataan itu.

Agensi menyanyangkan media yang menulis laporan dengan menggunakan istilah negatif, seperti 'perbedaan posisi', 'konflik' dan lainnya.

Sebab, mengesankan ada perselisihan antara agensi dan BTS.

Terakhir, Big Hit menggarisbawahi perihal kode etik jurnalistik. Mereka menyebut pemberitaan terkait langkah hukum yang disebut dipersiapkan personel BTS belum berdasarkan fakta yang benar.

"JTBC membuat klaim berlebihan tanpa memeriksa fakta dengan benar. Mereka tidak hanya mencoba menghubungkan agensi dengan masalah yang sama sekali tidak berkaitan, tetapi mereka juga menunjukkan perilaku yang membuat kita bertanya apakah mereka memang media yang secara ketat mengikuti kode etik jurnalistik," lanjut Big Hit.

https://www.kompas.com/hype/read/2019/12/10/115135066/big-hit-entertainment-bantah-berita-soal-bts-gugat-pembagian-keuntungan

Terkini Lainnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Seleb
Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Film
Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Seleb
Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Seleb
Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Seleb
Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Seleb
5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

Seleb
Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

K-Wave
Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

K-Wave
Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film
Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Seleb
Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Seleb
Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke