Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Memilih Pencahayaan Kamar Tidur, Hangat dan Nyaman

Kompas.com - 09/09/2023, 10:37 WIB
Dominikus Wirawan Kuncorojati,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Living Etc

JAKARTA, KOMPAS.com - Pencahayaan merupakan hal penting untuk menciptakan suasana nyaman di kamar tidur. Terlepas dari tekstur dan warna, pencahayaan yang kurang tepat dapat membuat kamar terasa dingin dan suram.

Artem Kropvinsky, desainer interior sekaligus pendiri studio desain interior Arsight, mengatakan pencahayaan tidak hanya mempengaruhi visibilitas, tapi juga membentuk atmosfer dan suasana ruangan. 

Untuk memudahkan Anda menghadirkan suasana nyaman di kamar tidur, berikut sejumlah cara memilih pencahayaan kamar tidur dikutip dari Living etc, Sabtu (9/9/2023).

Baca juga: Ide Pencahayaan untuk Ruang Tamu Kecil agar Terasa Lebih Luas

Gunakan kap lampu yang menyebarkan cahaya dan menutupi cahaya terang

Ilustrasi kamar tidur kecil, kamar tidur sempit. PEXELS/JEAN VAN DER MEULEN Ilustrasi kamar tidur kecil, kamar tidur sempit.
Pertimbangkan dengan cermat kap lampu yang digunakan. Pilih kap lampu yang menyebarkan cahaya dan mencegah silau.

Pertimbangkan pula arah kap lampu. Jika bisa melihat bohlam saat lampu mati, pencahayaan akan terlihat terang dan menyilaukan mata saat lampu dinyalakan. Untuk itu, pastikan menggunakan bohlam tertutup ata kap lampu.  

"Untuk menciptakan kenyamanan, tambahkan kap lampu dengan warna-warna hangat," ucap Riccardo Longo, lighting product developer di merek pencahayaan dan furnitur.

Ia menambahkan, sebaiknya menempatkan lampu di sekeliling kamar tidur yang tidak menyorotkan cahaya langsung ke mata.

Baca juga: Tips Memilih Warna Kap Lampu agar Jadi Dekorasi Rumah yang Menarik

Lampu dinding di atas tempat tidur

Selanjutnya, cara memilih pencahayaan kamar tidur adalah menggunakan lampu dinding di atas tempat tidur.

Alexandra Coxon, desainer interior di studio butik, My Habitat Design, mengatakan suka memilih beberapa lampu dinding untuk memberikan cahaya lebih menenangkan daripada lampu plafon. 

Menurutnya, lampu ini menambahkan tambahan dekoratif pada dinding dan memberi pilihan fungsional untuk mengarahkan cahaya yang idela untuk membaca dan bersantai. 

Emma Deterding, pendiri dan Direktur Kreatif Kelling Designs, menambahkan lampu dinding memberikan cahaya hangat dan nyaman, tetapi juga dapat digunakan menyoroti karya seni atau detail arsitektur.

"Skema berlapis akan memastikan Anda memiliki semua cahaya yang dibutuhkan untuk berbagai tugas, waktu, dan suasana apa pun yang ingn Anda ciptakan," katanya.

Baca juga: Panduan Menggunakan Lampu Dinding Kamar

Peredup

Peredup juga penting dalam menciptakan suasana nyaman di kamar tidur. Jade Jiambutr, arsitek dan pendiri studio desain Invoke, mengatakan kemampuan mengatur kecerahan pencahayaan memungkinkan Andamenciptakan suasana yang dipersonalisasi di kamar tidur. 

Selain menambahkan peredup pada lampu overhead, pertimbangkan juga peredup untuk lampu samping tempat tidur.

Baca juga: 6 Cara Menghadirkan Pencahayaan di Dapur Menurut Para Ahli

Lilin

Ilustrasi lilin.Shutterstock/Daria Minaeva Ilustrasi lilin.
Lilin juga dapat menjadi pilihan dan cara memilih pencahayaan kamar tidur untuk menciptakan kenyamanan. Cahaya keemasan dan hangat dari lilin mengingatkan pada suasana alam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Do it your self
5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

Housing
6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

Housing
Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com