Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jenis Tanaman Pothos yang Populer Ditanam di Rumah

Kompas.com - 25/08/2022, 13:49 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pothos atau sirih gading adalah tanaman tropis abadi yang tampilannya mudah dikenali sperti daun tanaman berbentuk hati, berlilin, dan tanaman merambat.

Sebagian besar varietas tanaman sirih gading mempunyai daun bergaris atau berbintik-bintik dengan bercak kuning atau putih. 

Baca juga: 9 Cara Membuat Daun Tanaman Pothos Tumbuh Lebih Besar

Tanaman pothos mudah tumbuh karena lebih menyukai lingkungan dengan cahaya rendah dan tidak memerlukan banyak perawatan.

Faktanya, Royal Horticultural Society telah menganugerahkan tanaman pothos Award of Garden Merit (AGM) karena kemampuan pothos untuk berkembang dalam berbagai kondisi pertumbuhan meski asli tanaman tropis. 

Tentang tanaman pothos 

Ilustrasi tanaman hias sirih gading atau Pothos Global Green. SHUTTERSTOCK/FIRN Ilustrasi tanaman hias sirih gading atau Pothos Global Green.
Dikutip dari Petal Republic, Kamis (25/8/2022), pothos adalah genus tanaman merambat dan anggota famili Araceae yang tumbuh subur di iklim tropis. Tanaman hias ini memiliki banyak varietas yang tersebar di berbagai wilayah. 

Nama ilmiah tanaman pothos adalah Epipremnum Aureum. Kata "Epi" berasal dari bahasa Latin untuk "batang". Diperkirakan bahwa tanaman pothos diberi nama ini karena biasanya ditemukan tumbuh di sekitar batang serta cabang pohon. 

Baca juga: 5 Perbedaan Tanaman Hias Pothos vs Philodendron

Secara alami, tanaman sirih gading tumbuh di daerah teduh dan berhutan sehingga menjadikannya tanaman hias yang sangat sukses.

Namun, ada perbedaan ukuran cukup besar antara sirih gading dalam ruangan dan yang tumbuh liar. Di luar, tanaman pothos dapat dengan mudah tumbuh subur, bahkan panjangnya bisa mencapai 15 meter, sedangkan tanaman dalam ruangan jarang tumbuh lebih dari tiga meter. 

Tanaman merambat pothos ini dapat menjadi elemen dekorasi. Anda bisa membiarkan menjalar dinding, balkon rumah, bahkan plafon. 

 Baca juga: Mengapa Daun Pothos atau Sirih Gading Menguning? Ini Penyebabnya

Asal usul dan sejarah tanaman pothos

Ilustrasi tanaman hias sirih gading. FREEPIK/AZERBAIJAN_STOCKERS Ilustrasi tanaman hias sirih gading.
Tanaman pothos berasal dari Kepulauan Society Polinesia Prancis, tetapi sejak itu telah dinaturalisasi di Asia Tenggara, Cina, India, Australia, Nugini, serta beberapa pulau Samudra Hindia dan Pasifik.

Karena sifatnya yang tumbuh cepat dan invasif, tanaman pothos sering disebut sebagai Decil ivy. Ketika diperkenalkan ke lingkungan tropis baru, tanaman pothis diketahui tumbuh di luar kendali, menutupi batang pohon, dan hutan sepenuhnya.

Hal ini telah menyebabkan kerusakan ekologis yang parah di Hutan Udawattakele Sri Lanka dan diketahui menjadi risiko di kawasan hutan di sepanjang pantai Afrika Selatan. 

Baca juga: Menanam Pothos atau Sirih Gading Tanpa Air? Begini Caranya

 

Jenis tanaman pothos populer yang ditanam di rumah

Tanaman sirih gading datang dalam banyak varietas dengan pola daun dan kebiasaan tumbuh yang berbeda. 

Meski setiap varietas memiliki persyaratan perawatan yang sedikit berbeda, umumnya tanaman pothos memiliki perawatan rendah dan tumbuh subur di sebagian besar wilayah, Berikut beberapa jenis tanaman pothos populer yang ditanam di rumah:

  • Marble queen pothos (Epipremnum Aureum)

Ilustrasi tanaman pothos jenis Marble queen pothos, Ilustrasi tanaman sirih gading.Unsplash/feeypflanzen Ilustrasi tanaman pothos jenis Marble queen pothos, Ilustrasi tanaman sirih gading.
Marble queen adalah salah satu varietas tanaman pothos yang paling populer dan mencolok secara visual. Tanaman hias ini memiliki daunnya yang besar, hijau, dan kuning berbentuk hati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Cara Memilih Meja Kopi dengan Tepat

5 Cara Memilih Meja Kopi dengan Tepat

Home Appliances
3 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Saat Memilih Warna Sofa

3 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Saat Memilih Warna Sofa

Decor
5 Warna Cat yang Membuat Nuansa Ruang Tamu Lebih Bahagia

5 Warna Cat yang Membuat Nuansa Ruang Tamu Lebih Bahagia

Decor
5 Warna Cat yang Membuat Rumah Terasa Lebih Sejuk

5 Warna Cat yang Membuat Rumah Terasa Lebih Sejuk

Decor
Apakah Warna Hitam Cocok untuk Menghias Kamar Mandi?

Apakah Warna Hitam Cocok untuk Menghias Kamar Mandi?

Decor
Tips Membersihkan Lantai Marmer agar Tetap Kinclong dan Menarik

Tips Membersihkan Lantai Marmer agar Tetap Kinclong dan Menarik

Do it your self
3 Cara Menghilangkan Noda Cat di Kaca Jendela

3 Cara Menghilangkan Noda Cat di Kaca Jendela

Do it your self
Cara Mengecat Plafon Rumah agar Terlihat Lebih Menarik

Cara Mengecat Plafon Rumah agar Terlihat Lebih Menarik

Do it your self
6 Perlengkapan Dapur yang Harus Ada di Rumah

6 Perlengkapan Dapur yang Harus Ada di Rumah

Home Appliances
Cara Menangkap Tikus dengan Mudah dan Efektif

Cara Menangkap Tikus dengan Mudah dan Efektif

Do it your self
Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Do it your self
Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Do it your self
Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Pets & Garden
Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Do it your self
Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com