Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanaman Bisa Tumbuh Lebih Besar dengan Air, Susu, atau Soda?

Kompas.com - 10/05/2022, 09:50 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Hunker

 

JAKARTA, KOMPAS.com – Ada sejumlah faktor yang membantu merawat tanaman supaya bisa tumbuh dengan sehat, yaitu suhu, lingkungan, dan frekuensi penyiraman.

Oleh karena itu, pemilik tanaman perlu memastikan rumah mereka memiliki sumber air, udara, dan sinar matahari yang tepat guna menjaga agar tanaman bisa tumbuh besar tanpa mengalami hambatan.

Baca juga: Jangan Sembarangan, Ini Waktu Terbaik untuk Menyiram Tanaman

Terkait penyiraman, umumnya orang-orang akan menggunakan air biasa. Akan tetapi, seperti disadur Hunker, Selasa (10/5/2022), ada pula yang menyiram tanaman dengan susu dan soda.

Kendati demikian, manakah yang bisa membuat tanaman tumbuh lebih besar? Apakah susu, soda, atau air?

Air

Ilustrasi tanaman hias sri rejeki atau dieffenbachia. SHUTTERSTOCK/BOGDAN SONJACHNYJ Ilustrasi tanaman hias sri rejeki atau dieffenbachia.

Air adalah sumber nutrisi terlarut dari dalam tanah. Mereka sangat dibutuhkan untuk kelangsungan hidup dan pertumbuhan tanaman.

Tanpa air, tanaman tidak akan mampu menyerap nutrisi yang diperlukan dari tanah. Air dan sumber cahaya yang tepat pun dibutuhkan agar tanaman bisa melalui proses fotosintesis.

Baca juga: Menyiram Tanaman dengan Air Akuarium Punya Banyak Manfaat, Apa Saja?

Tidak hanya itu, air membantu dalam hidrasi daun tanaman dan memberikan perlindungan dari kekeringan.

Susu

Susu mengandung protein dan lemak, yang mana dua hal ini membuat tanaman sulit menyerap air. Namun, mereka juga mengandung enzim dan sifat fungisida yang dapat menahan pertumbuhan jamur dan bakteri.

Ketika dilarutkan dengan air, susu dapat membantu melawan berbagai jenis penyakit—termasuk jamur—yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman.

Lebih lanjut, kalsium yang terkandung di dalam susu dapat membantu membangun dinding sel tanaman. Ini memungkinkan perpindahan nutrisi yang mudah, dan mengontrol tingkat pH tanah. Apabila ingin coba menyiram tanaman dengan susu, encerkan dengan air biasa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Do it your self
6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

Do it your self
Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com