Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/04/2022, 16:36 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki tanaman hias di rumah memberikan banyak manfaat seperti mempercantik rumah, memurnikan udara, dan menyegarkan ruangan

Namun, bila memelihara anjing di rumah, keberadaan tanaman hias ini bisa menjadi ancaman. Pasalnya, ada beberapa tanaman hias beracun untuk anjing peliharaan

Baca juga: 8 Tanaman Hias Populer yang Beracun Bagi Anjing

Seperti diketahui, beberapa anjing, terutama anak anjing, suka mengunyah barang-barang di rumah, termasuk tanaman hias. Ini bisa sangat membahayakan anjing.

Tanaman hias beracun ini bisa membuat anjing lesu, muntah, kejang-kejang, sakit perut, bahkan kesulitan bernapas. Karena itu, perlu berhati-hati memilih tanaman hias.

Dengan mengetahui tanaman hias yang aman untuk anjing dapat mencegah masalah serius ini. Beruntung, masih banyak tanaman hias yang aman untuk anjing peliharaan.

Dilansir dari The Spruce Pets, Senin (4/4/2022), berikut tujuh tanaman hias yang aman untuk anjing peliharaan.  

Baca juga: 3 Tanaman Hias yang Bisa Netralkan Energi Negatif di Kamar Mandi 

Kaktus Natal

Ilustrasi tanaman hias Christmas Cactuses atau kaktus Natal. Shutterstock/Nadezhda Nesterova Ilustrasi tanaman hias Christmas Cactuses atau kaktus Natal.
Kaktus Natal tidak hanya untuk Natal dan banyak rumah menikmati tanaman hias ini sepanjang tahun.

Tanaman berbunga ini masih cukup aman untuk anjing. Meski demikian, jangan membiarkan anjing mengunyahnya karena mungkin masih bisa menyebabkan anjing sakit perut serta muntah. 

Kaktus Natal menyukai cahaya terang, tidak langsung, dan tidak terlalu tinggi. Tanaman hias ini menyebar, menutupi sekitar dua kaki ruang, jadi pastikan memiliki cukup ruang untuk membiarkan kaktus tumbuh.

Baca juga: 5 Jenis Olahraga yang Bisa Diberikan untuk Anjing Peliharaan 

Pakis Boston

Tidak semua pakis aman untuk anjing, tetapi pakis Boston tidak beracun. Tanaman hias populer ini menyukai kelembapan tinggi, tanah lembap, dan cahaya tidak langsung.

Tanaman hias ini dapat mengambil banyak ruang. Jika mencari banyak warna hijau tanpa warna lain, pakis Boston merupakan pilihan yang baik.

Pastikan menghindari asparagus dan pakis renda karena pakis ini bisa berbahaya bagi anjing peliharaan. 

Baca juga: 5 Pilihan Lantai Rumah yang Aman untuk Anjing Peliharaan 

Violet Afrika

Ilustrasi tanaman hias African Violet atau violet Afrika. Shutterstock/Sunny_Smile Ilustrasi tanaman hias African Violet atau violet Afrika.
Violet Afrika merupakan tanaman hias yang aman untuk anjing. Tanaman kecil yang sangat populer memiliki daun beludru serta bunga berwarna cerah yang biasanya berwarna ungu atau merah muda atau pink. 

Violet Afrika adalah tanaman hias dengan perawatan rendah, tetapi menyukai cahaya terang dan tidak langsung dengan tanah cukup lembap.

Idealnya, tanaman hias ini harus menyerap air dari lubang drainase pot daripada menuangkan air ke daun dan bunga. 

Baca juga: 3 Tanaman Hias dengan Perawatan Rendah yang Cocok untuk Pemula

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Penyebab Tanaman Lidah Buaya Berubah Menjadi Coklat

6 Penyebab Tanaman Lidah Buaya Berubah Menjadi Coklat

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Talenan Kayu agar Bebas Bau dan Bakteri

5 Cara Membersihkan Talenan Kayu agar Bebas Bau dan Bakteri

Do it your self
8 Tanaman Hias yang Dapat Mencerahkan Setiap Ruangan

8 Tanaman Hias yang Dapat Mencerahkan Setiap Ruangan

Pets & Garden
5 Manfaat Cuka untuk Kebun dan Tanaman

5 Manfaat Cuka untuk Kebun dan Tanaman

Pets & Garden
Cara Mencuci Keset Kamar Mandi dengan Mesin Cuci

Cara Mencuci Keset Kamar Mandi dengan Mesin Cuci

Do it your self
4 Kesalahan yang Sering Dilakukan dengan Laundry Pods

4 Kesalahan yang Sering Dilakukan dengan Laundry Pods

Housing
7 Permukaan dan Barang yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Pemutih

7 Permukaan dan Barang yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Pemutih

Housing
6 Tanaman Feng Shui yang Dapat Menghadirkan Kekayaan di Rumah

6 Tanaman Feng Shui yang Dapat Menghadirkan Kekayaan di Rumah

Pets & Garden
6 Penyebab Laba-Laba Muncul di Rumah dan Cara Mencegahnya

6 Penyebab Laba-Laba Muncul di Rumah dan Cara Mencegahnya

Housing
Memasang TV di Kamar Tidur, Boleh atau Tidak?

Memasang TV di Kamar Tidur, Boleh atau Tidak?

Home Appliances
Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas dan Freezer agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas dan Freezer agar Tahan Lama

Home Appliances
10 Cara Menurunkan Kelembapan di Rumah

10 Cara Menurunkan Kelembapan di Rumah

Housing
Cara Mencuci Sepatu dengan Mesin Cuci

Cara Mencuci Sepatu dengan Mesin Cuci

Do it your self
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Laci Oven

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Laci Oven

Home Appliances
Cara Membersihkan Cincin Karet Mesin Cuci

Cara Membersihkan Cincin Karet Mesin Cuci

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com