Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Ras Anjing Skotlandia yang Lucu dan Setia, Ada di Indonesia

salah satu negara yang terdapat di kawasan Britania Raya yang dinobatkan sebagai negara paling indah di dunia. 

Skotlandia terkenal dengan kastilnya yang menakjubkan, pemandangan yang indah, serta memiliki alam dan budaya yang kaya.

Tak heran, bila Skotlandia dinobatkan sebagai negara terindah di dunia. Selain keindahannya, negara yang terdapat di kawasan Britania Raya ini juga memiliki banyak ras anjing yang mengesankan.

Ras anjing Skotlandia memiliki penampilan dan temperamen yang sangat beragam. Selain itu, banyak ras anjing Skotlandia dikembangkan untuk pekerjaan tertentu, seperti berburu dan menggembalakan ternak.

Banyak ras anjing Skotlandia tetap memiliki keinginan untuk bekerja hingga saat ini serta kepribadian yang setia, ceria, dan energik. 

Ras anjing Skotlandia juga telah menyebar ke berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Jika Anda mempertimbangkan salah satu dari ras anjing ini, pastikan Anda memberikan stimulasi mental dan fisik yang cukup untuk memuaskan etos kerja mereka.

Olahraga anjing menawarkan jalan keluar yang bagus untuk membuat anjing-anjing ini sibuk dan mencegahnya berperilaku buruk. 

Dilansir dari The Spruce Pets, Selasa (23/1/2024), berikut sejumlah ras anjing asal Skotlandia yang lucu dan setia.  

Ras anjing Skotlandia ini berkembang dari barisan panjang anjing lain yang populer di antara berbagai kelompok yang pernah menginvasi Inggris Raya, termasuk Romawi dan Viking.

Perkawinan silang antara berbagai anjing di pantai Skotlandia ini akhirnya menghasilkan Border collie—ras yang terbukti tangguh dalam penggembalaan di dataran tinggi berbatu.

Anjing Border collie mempertahankan sifat atletis dan kemampuan menggiringnya hingga saat ini. 

Rough collie

Selanjutnya, ras anjing asal Skotlandia adalah Rough collie. Ras anjing ini memiliki banyak ciri yang serupa dengan Border collie. 

Rough collie merupakan hasil persilangan antara anjing-anjing yang datang ke Skotlandia dari negara lain meski dalam hal ini garis keturunan mereka dianggap hanya terikat pada bangsa Romawi.

Dengan cepat, Rough collie menjadi favorit sebagai anjing penggembala, kemudian melonjak popularitasnya sebagai anjing pendamping dan anjing pertunjukan berkat menjadi ras kesayangan Ratu Victoria.  

Scotties pindah ke Amerika Utara pada akhir 1800-an dan diakui American Kennel Club (AKC)—organisasi anjing asal Amerika Serikat—hanya dua tahun kemudian.

Meski dibiakkan untuk berburu, anjing Scottish terrier merupakan sahabat yang ramah dan penuh kasih sayang. 

Cairn terrier

Ras anjing Skotlandia lainnya adalah Cairn terrier. Anjing ini telah menghabiskan waktu berabad-abad membantu pengendalian hama di perkebunan dan peternakan Skotlandia.

Trah ini dapat ditelusuri hingga ke Dataran Tinggi Barat sejak 1600-an meski diperkirakan bahwa Cairin terrier berasal lebih awal dari tahun tersebut.

Cairn terrier mendapatkan namanya karena ketertarikannya dalam menemukan hewan pengerat yang bersembunyi di bawah cairn atau tumpukan batu yang digunakan untuk menandai garis batas.

Sepanjang paruh kedua tahun 1800-an, seorang peternak dengan hati-hati mengembangkan anjing GoldenrRetriever dari perkebunannya di Skotlandia untuk menciptakan teman berburu terbaik.

Garis keturunan anjing Golden retriever, termasuk anjing jenis yellow retriever dan Tweed water spaniel yang kini sudah punah serta anjing Irish setters dan bloodhounds.  

Shetland sheepdog

Anjing Shetland sheepdog atau Sheltie terlihat sangat mirip dengan sepupu collie-nya meski ukurannya sedikit lebih kecil.

Asal usul ras ini dapat ditelusuri ketika anjing collie dikirim dari daratan Skotlandia ke Kepulauan Shetland, tempat mereka berkembang menjadi berbagai ras, termasuk Shelties.

Ras anjing Skotlandia ini dikenal sebagai anjing penggembala terampil yang cocok dengan iklim dingin dan tak kenal ampun di tanah air mereka. 

Gordon setter

Gordon setter adalah anjing pemburu burung Skotlandia yang dibiakkan untuk berburu di berbagai iklim dan topografi Skotlandia.

Anjing-anjing ini mendapatkan namanya dari Duke of Gordon, yang membiakkannya di tanah miliknya, Gordon Castle, Moray.

Selama mengembangkan ras anjing Skotlandia ini, Gordon setter berevolusi menjadi tampilan yang paling sering mereka kaitkan saat ini, termasuk mantel hitam dan cokelat.

Pasangan pembiakan pertama datang ke Amerika Serikat pada1842 dan AKC mengakui anjing Gordon setter pada 1884. 

Kedua ras anjing ini datang ke Skotlandia pada 1500-an. Anjing Bearded collie telah lama dipuji karena kehebatannya dalam menggembala di perbukitan berbatu di Skotlandia dan menikmati popularitas di kalangan elit. 

Nah, itu dia sejumlah ras anjing Skotlandia yang lucu dan setia. Anda tertarik memelihara yang mana? 

https://www.kompas.com/homey/read/2024/01/23/084200676/8-ras-anjing-skotlandia-yang-lucu-dan-setia-ada-di-indonesia

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke