Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tanaman Bunga Beraroma Wangi, Bisa Mengharumkan Ruangan

Pengharum ruangan sebenarnya bisa didapatkan di supermarket terdekat. Namun, jika ingin mendapatkan aroma alami, Anda bisa menempatkan beberapa tanaman hias yang beraroma harum di dalam rumah. 

Tanaman-tanaman ini dapat memberikan keharuman serta menciptakan suasana menenangkan di rumah.

Melansir dari The Spruce, Senin (7/8/2023), berikut beberapa tanaman bunga beraroma wangi yang dapat mengharumkan ruangan.

Melati memiliki aroma menyegarkan dan menenangkan yang dapat mengharumkan ruangan. 

Bunga melati juga tampilan cantik dengan warna putih yang menawan, yang dapat mempercantik ruangan.

Perawatan bunga melati tidak sulit, cukup menyiram tanaman dengan rutin dan pastikan  terkena sinar matahari. Selain itu, biarkan suhu malam lebih dingin dan gelap agar bunga melati cepat mekar. 

Anggrek

Tak hanya indah, beberapa jenis bunga anggrek memiliki aroma sangat harum. Bunga anggrek biasanya mengeluarkan aroma harum yang manis cukup kuat.

Aroma tersebut semakin kuat dalam kondisi lembap. Meski demikian, tidak semua jenis bunga anggrek memiliki aroma semerbak. Jadi, sebaiknya membeli anggrek yang sedang mekar karena aromanya lebih kuat.

Lavender

Jenis tanaman bunga beraroma wangi lainnya adalah lavender. Lavender dapat ditanam dalam pot, kemudian diletakkan di sudut ruangan atau meja.

Selain aromanya harum, tanaman hias ini juga memiliki bentuk unik dan berwarna cerah. Lavender juga bermanfaat sebagai tanaman herbal dan sering digunakan untuk mengobati berbagai jenis penyakit.

Lavender dapat ditanam di taman atau halaman rumah sehingga meningkatkan tampilan eksterior. 

Tanaman bunga ini bisa diletakkan di dalam rumah, asalkan menghadap ke selatan atau timur agar daunnya tetap hijau dan mengkilap.

Gardenia juga menyukai suhu malam yang sejuk serta cocok menjadi tanaman hias dalam ruangan lantaran memiliki aroma yang harum dan tampilan cantik. 

Geranium

Geranium juga termasuk tanaman bunga beraroma wangi. Aromaersebut terdapat pada daun tanaman bunga geranium.

Untuk mengeluarkan aroma harum, daun geranium harus ditumbuk atau dihancurkan terlebih dahulu. Selain itu, Anda juga bisa menempatkan geranium di tempat terang dan diteteskan aromaterapi setiap harinya.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/08/07/124400176/5-tanaman-bunga-beraroma-wangi-bisa-mengharumkan-ruangan

Terkini Lainnya

Cara Mengecat Plafon Rumah agar Terlihat Lebih Menarik

Cara Mengecat Plafon Rumah agar Terlihat Lebih Menarik

Do it your self
6 Perlengkapan Dapur yang Harus Ada di Rumah

6 Perlengkapan Dapur yang Harus Ada di Rumah

Home Appliances
Cara Menangkap Tikus dengan Mudah dan Efektif

Cara Menangkap Tikus dengan Mudah dan Efektif

Do it your self
Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Do it your self
Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Do it your self
Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Pets & Garden
Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Do it your self
Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Pets & Garden
Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Do it your self
6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

Pets & Garden
6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

Housing
Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Do it your self
4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke