Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Memilih Ukuran Permadani yang Tepat untuk Ruang Makan


JAKARTA, KOMPAS.com - Menempatkan permadani di ruang makan dapat mengubah tampilan dan nuansa ruangan secara instan. Permadani dapat menambah kehangatan dan menambahkan tekstur mewah.

Namun, bagaimana menentukan ukuran permadani yang tepat untuk ruang makan?

Dilansir The Spruce, Sabtu (11/3/2023), permadani harus dapat mengakomodasi kursi dan lalu lintas yang padat dengan nyaman, tanpa menimbulkan bahaya tersandung.

Permadani ruang makan yang terlalu kecil dapat menimbulkan bahaya tersandung, di samping terlihat canggung. Untuk mendapat keseimbangan yang tepat, pertimbangkan ukuran dan bentuk meja makan, kursi dan perabot lainnya di ruang tersebut.

Berikut ini tips memilih ukuran permadani yang tepat untuk ruang makan.

1. Memilih ukuran permadani yang tepat

Ikuti panduan berikut ini untuk memilih ukuran permadani yang tepat.

  • Sesuaikan dengan ukuran meja makan

Mengukur permadani berdasarkan meja makan Anda adalah cara terbaik untuk memastikannya sesuai dengan ruangan.

Selain membantu Anda menghindari bahaya tersandung, Anda dapat terhindari dari memilih karpet yang terlalu besar atau terlalu kecil.

  • Selalu akomodasi kursi

Untuk memberi gambaran tentang seberapa besar permadani yang harus digunakan, tambahkan 24 inci atau sekitar 60 cm ke semua sisi meja makan.


Hal ini memastikan bahwa kursi dapat masuk dan keluar tanpa menyentuh tepi permadani. Permadani yang terlalu kecil dapat lebih mudah tersangkut, berkerut, atau tertekuk, sehingga seiring waktu akan rusak.

  • Pertimbangkan furnitur lain

Pertimbangkan furnitur lain yang ada di ruangan. Hindari permadani yang terlalu besar sehingga harus diletakkan di bawah kaki depan furnitur lain. Selain membuat ruangan terasa tidak nyaman, hal ini juga membuat furnitur tersebut tidak seimbang.

2. Memilih bentuk permadani

Bentuk meja juga sangat memengaruhi permadani. Memilih permadani yang sesuai dengan bentuk meja akan membuat ruangan terasa harmonis.

Sebagai contoh, meja yang panjang terlihat paling baik dengan permadani yang panjang. Meja bundar terlihat paling baik dengan permadani bundar.

Namun, jangan ragu untuk memadukan bentuk jika Anda menginginkan suasana yang lebih ekspresif. Misalnya, permadani persegi digunakan untuk mengontraskan meja bundar, atau permadani oval untuk meja persegi panjang.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/03/11/220048976/tips-memilih-ukuran-permadani-yang-tepat-untuk-ruang-makan

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Do it your self
6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

Do it your self
Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke