Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Catat, Ini Warna Pintu Depan Rumah yang Dilarang Vastu Shastra

Dengan mengikuti panduan arsitektur dan desain vastu shastra, dapat membawa kekayaan, kesehatan, kemakmuran, dan kebahagiaan bagi rumah tangga. 

Mirip dengan feng shui Tiongkok, vastu shastra India memfokuskan prinsipnya di sekitar arah kompas dan lima elemen atau paanchbhootas, yang harus dijaga keseimbangannya guna mencapai harmoni yang konon dibawanya.

Berkenaan dengan arsitektur, salah satu komponen sangat penting dalam vastu shastra adalah melibatkan pintu depan rumah. 

Jika memungkinkan, posisi terbaik adalah memiliki pintu depan rumah yang menghadap ke utara, timur laut, atau barat.

Bahkan warna cat juga berdampak pada energi yang mengalir ke ruang Anda. Menurut prinsip vastu shastra, mengecat pintu depan rumah dengan warna salah dapat menimbulkan konsekuensi serius bagi kesehatan serta kemakmuran keluarga.

Misalnya, hitam adalah warna yang jarang direkomendasikan untuk bagian rumah mana pun.

Dilansir dari House Digest,  Kamis (12/1/2023), hitam harus dihindari sebagai warna pintu depan rumah karena dapat membawa energi negatif. 

Dari sudut pandang praktisi vastu shastra, hitam dikaitkan dengan kegelapan, kesedihan, represi, ketakutan, kesuraman, kematian, dan kejahatan kuno.

Pintu depan rumah berwarna hitam dianggap membuat pengunjung merasa tertekan, terintimidasi, bahkan dapat menarik energi jahat ke dalam rumah.

Namun, satu-satunya pengecualian untuk aturan ini adalah memasukkan hitam dalam jumlah kecil ke dekorasi yang berad di arah utara.

Menariknya, benda berwarna hitam di area rumah ini dianggap dapat meningkatkan pendengaran dan kemampuan seseorang mendengarkan orang lain lebih cermat. 

Selain hitam, praktik vastu shastra menyarankan menghindari menggunakan merah untuk pintu depan rumah.

Merah adalah warna berenergi tinggi yang dapat membawa kecemasan, stres, dan rasa lapar ke depan pintu. Merah juga meningkatkan persaingan dan keegoisan di rumah serta mempersulit mendapatkan tidur malam yang nyenyak.

Dengan cara yang sama, warna gelap lainnya, seperti biru tua atau hijau tua, juga tidak bagus untuk warna pintu masuk rumah karena menciptakan kesedihan serta kesombongan. 

Menurut Housing.com, hijau akan membawa kebahagiaan dan kemakmuran ke pintu yang menghadap ke utara. Pintu yang menghadap ke timur laut, barat daya, atau barat laut akan mendapat manfaat jika dicat kuning, putih, atau cream.

Pintu yang menghadap ke barat dan timur harus berwarna putih, biru muda, atau kayu alami. Terakhir, pintu yang menghadap ke tenggara dan selatan harus diwarnai lebih cerah seperti merah muda, oranye, bahkan perak.

Saat masuk ke rumah melalui pintu masuk utama, pastikan ruangan terasa ramah dan cerah. Homify merekomendasikan meningkatkan suasana dengan menempatkan cermin di area pintu masuk rumah bersama bunga potong segar, dekorasi yang indah, dan aroma menyenangkan dari lilin aromaterapi. 

https://www.kompas.com/homey/read/2023/01/12/134300876/catat-ini-warna-pintu-depan-rumah-yang-dilarang-vastu-shastra

Terkini Lainnya

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke