Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Warna Terbaik untuk Pintu Depan Rumah Menurut Feng Shui

Feng shui adalah praktik Tiongkok kuno yang memberikan pedoman tentang cara hidup selaras dengan alam. 

Manusia, seperti elemen di alam, berkembang dengan mengandalkan angin (napas) dan air (tubuh manusia terdiri atas sekitar 60 persen air).

Ketika hidup selaras dengan alam, manusia akan berkembang dan melihat keindahan di sekitarnya.

Salah satu area paling penting untuk melihat rumah adalah pintu depan. Dalam feng shui, pintu depan disebut sebagai "mulut qi".

Qi adalah energi kekuatan hidup universal, jadi pintu depan adalah portal utama tempat Anda menerima energi dan peluang positif. 

Pintu depan rumah juga melambangkan wajah Anda kepada dunia, bagaimana orang lain melihat Anda, atau kesan pertama mereka terhadap Anda.

Pada tingkat sehari-hari, pintu depan rumah juga merupakan hal terakhir yang Anda lihat sebelum pergi dan pertama saat kembali ke rumah.

Dalam feng shui, pintu depan rumah sangat mempengaruhi suasana hati, kesejahteraan, kesehatan, serta kemakmuran Anda.

Cara menyenangkan dan sederhana untuk mengubah feng shui adalah mengganti warna cat pintu depan rumah agar sesuai dengan niat Anda.

Dilansir dari Real Simple, Jumat (25/11/2022), berikut daftar warna terbaik untuk pintu depan rumah menurut feng shui. 

Aspek elemen api dapat membantu Anda menonjol, terlihat, serta membawa inspirasi keseluruhan ke dalam rumah. 

Coklat bumi atau kuning

Coklat dan kuning adalah warna yang terkait dengan elemen tanah, yaitu tentang perawatan diri, membumi, serta mendukung kesejahteraan Anda secara keseluruhan.

Warna-warna ini bagus untuk pintu depan rumah jika Anda ingin membawa lebih banyak stabilitas dan ketenangan ke dalam rumah. 

Abu-abu atau putih

Abu-abu atau putih adalah warna elemen logam. Energi logam memunculkan presisi, keindahan, dan keanggunan.

Abu-abu juga memiliki manfaat tambahan seperti mengundang orang-orang yang membantu untuk mendukung Anda, sedangkan putih mendorong kegembiraan. 

Warna gelap ini bisa digunakan untuk pintu depan rumah untuk menyerap dan menarik energi positif serta kesejahteraan bagi Anda dan keluarga. 

Biru cerah atau hijau 

Biru dan hijau mewakili energi kayu dalam feng shui. Elemen kayu mendorong pertumbuhan serta memupuk kebaikan dan fleksibilitas.

Warna elemen kayu yang semarak juga menghadirkan energi kehidupan dan dapat mengangkat rumah Anda.

Ingat, pilih warna yang Anda inginkan dan butuhkan. Itu bisa berupa warna apa saja, dari warna pucat hingga warna dalam.

Kuncinya, menemukan warna cat terbaik untuk pintu depan rumah menurut feng shui dan sesuai yang Anda inginkan. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/11/25/171600076/5-warna-terbaik-untuk-pintu-depan-rumah-menurut-feng-shui

Terkini Lainnya

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke