Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Area Rumah yang Sebaiknya Direnovasi Menurut Desainer Interior

"Secara umum, memperbarui area rumah yang sudah usang dapat meningkatkan nilai jual rumah kembali," kata desainer interior, Ariel Okin, dilansir dari Martha Stewart, Selasa, (7/6/2022). 

Jean Brownhill, ahli renovasi rumah, mengatakan penting untuk fokus pada ruang yang sering digunakan, baik merenovasi satu ruangan atau mempertimbangkan perubahan tata letak dalam skala yang lebih besar. 

Renovasi ini tidak hanya meningkatkan kualitas pengalaman, tetapi juga berada di urutan teratas daftar laba atas investasi.

Berikut beberapa area rumah yang disarankan untuk direnovasi menurut para ahli. 

"Kamar mandi menambah nilai karena adalah ruangan pertama yang Anda kunjungi pada pagi hari dan ruang terakhir yang dikunjungi pada malam hari," jelasnya.

Jika tidak memiliki anggaran untuk merombak seluruh kamar mandi, Brownhill mengatakan untuk fokus pada area yang paling sering mengalami kerusakan.

"Untuk barang-barang dengan sentuhan tinggi, fokuslah pada bahan yang Anda sukai seperti ubin lantai dan perlengkapannya," sarannya. 

Tingkatkan dapur dengan peralatan dan sentuhan modern

Menurut desainer, Allison Petty dari Hyphen & Co, merenovasi dapur tertentu dapat berdampak besar pada nilai rumah.

"Lemari khusus sangat membantu penjualan rumah, terutama jika laci dan sisipan kabinet telah dirancang untuk membantu pengorganisasian," katanya.

Selain itu, coba meningkatkan peralatan Anda karena orang akan tertarik pada dapur dengan peralatan kelas atas, ditambah mendapatkan manfaat dari menggunakannya.

Untuk upgrade dapur berbiaya rendah yang akan meninggalkan kesan abadi, Okin menyarankan memperbarui backsplash atau countertops dengan bahan atau sentuhan akhir yang segar.

"Dapur adalah jantung dari rumah dan membuatnya se-up-to-date dan seindah mungkin dapat membantu Anda dalam jangka panjang," ujarnya. 

"Mengubah ruang yang kurang dimanfaatkan seperti loteng atau ruang bawah tanah menjadi ruang kerja, kamar tidur tambahan, atau ruang bermain adalah cara bagus menambahkan luas persegi ke rumah tanpa memperbesar tapak yang sebenarnya," jelasnya.

Buat oasis luar ruangan

Desainer Penny Francis dan Casi St. Julian dari Eclectic Home percaya bahwa berinvestasi di ruang luar rumah sama bermanfaatnya dengan renovasi interior.

"Ruang luar lebih penting dari sebelumnya untuk kesejahteraan emosional dan kesehatan keluarga," imbuh St. Julian.

Menciptakan ruang luar untuk makan, hiburan, relaksasi, dan bermain dapat memberikan manfaat emosional yang memiliki nilai jauh lebih besar daripada investasi finansial yang dilakukan. 

Dengan mendesain area yang berfungsi sebagai ruangan di luar rumah, Christina Roughan, desainer interior dari Roughan Interiors, mengatakan pada dasarnya Anda dapat menciptakan ruang tamu tambahan.

"Pertimbangkan menambahkan teras atau menyelesaikan renovasi teras yang memungkinkan furnitur luar ruangan dan pencahayaan sekitar," katanya.

Dengan cara ini, Anda dapat membuat oasis luar ruangan yang terasa seperti perpanjangan dari rumah. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/06/07/071200576/4-area-rumah-yang-sebaiknya-direnovasi-menurut-desainer-interior-

Terkini Lainnya

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

5 Tanaman Dalam Ruangan yang Membuat Rumah Wangi Sepanjang Hari

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Cara Menghilangkan Noda Darah dari Kasur

Do it your self
5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

5 Item Dekorasi yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

6 Tips Menata Ruang Cuci Baju Berukuran Kecil

Housing
6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

Housing
Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke