Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sebelum Beli, Paham Kelebihan dan Kekurangan Mesin Cuci Bukaan Depan

JAKARTA, KOMPAS.com- Apakah kamu sedang berencana untuk mendapatkan mesin cuci baru? Sebaiknya pilihlah fitur mesin cuci yang sesuai dengan kebutuhanmu.

Salah satu jenis mesin cuci yang banyak digunakan saat ini adalah mesin cuci front load atau bukaan depan.

Mesin cuci front load menjadi pilihan karena hemat energi dan juga dapat mencuci dengan cepat namun tetap dengan hasil cucian yang memuaskan.

Melansir dari Washing Machine Portal, Rabu (2/3/2022), sebelum memilih mesin cuci front load berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan mesin cuci sebagai bahan pertimbanganmu.

Jika dilihat dari aspek desain, mesin cuci front load menjadi incaran utama banyak orang. Pintu kaca pada mesin cuci front load sangat menarik dan membuat desainnya unik.

Selain model yang unik, mesin front load juga memiliki kapasitas mencuci yang besar. Hal ini membuatmu bisa mencuci banyak pakaian dalam satu kali siklus pencucian.

Dibandingkan dengan jenis mesin cuci lainnya, mesin cuci front load memiliki putaran mesin yang lembut sehingga tidak merusak pakaian.

Kamu juga dapat menumpuk mesin cuci ini dengan pengering atau dryer di atasnya sehingga hemat tempat.

Keuntungan lain ialah kamu bisa menghemat penggunaan air dan deterjen saat mencuci. Ia hanya menggunakan sedikit air dan deterjen serta mesin yang tidak berisik saat proses mencuci.

Meskipun mesin cuci jenis ini memiliki beragam keuntungan, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan.

Karena bukaan mesin cuci berada di area depan, kamu tentu harus membungkuk atau berjongkok saat akan memasukkan pakaian ke dalamnya.

Hal ini tentunya sangat tidak nyaman terutama untuk orang tua dengan masalah persendian. Salah satu solusinya ialah dengan menaikkan level tinggi mesin cuci ke ukuran yang nyaman.

Selain itu, tabung mesin cuci bukaan depan wajib dibersihkan secara teratur. Jika tidak dibersihkan tabung akan meninggalkan bau apek.

Kamu bisa menggunakan fitur pembersihan otomatis yang terdapat pada panel mesin cuci, umumnya proses pembersihan ini memakan waktu yang cukup lama.

Selain masalah kenyamanan dan kebersihan, mesin cuci front load seringkali bermasalah pada hal getaran.

Namun beberapa jenis mesin cuci front load sudah memiliki teknologi anti getaran. Sebaiknya letakkan mesin cuci pada area yang rata dengan beban yang seimbang.

Tips merawat mesin cuci front load

Untuk menjaga kualitas mesin cuci agar dapat bekerja dengan maksimal dan awet, ada beberapa hal yang perlu kamu lakukan. Beberapa diantaranya adalah:

  • Gunakan deterjen khusus untuk mesin cuci front load
  • Biarkan pintu mesin cuci terbuka beberapa saat setelah dicuci untuk sirkulasi udara
  • Cuci boot karet yang menghubungkan tabung dan mesin cuci, untuk menghindari penumpukan jamur di atasnya.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/03/02/210100076/sebelum-beli-paham-kelebihan-dan-kekurangan-mesin-cuci-bukaan-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke