Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

9 Tips Menata Balkon untuk Menarik Kekayaan ke Rumah Menurut Feng Shui

Balkon dapat menjadi area hiburan, tempat menikmati pemandangan, tempat berkumpul, bersama keluarga dan teman, bahkan merawat tanaman hias. 

Namun, tata letak balkon penting diperhatikan demi memperoleh pemandangan yang indah serta suasana yang nyaman dan menyenangkan. 

Dalam menentukan tata letak balkon, penting mempertimbangkan faktor feng shui. Pasalnya, posisi balkon yang tepat bisa menarik keberuntungan serta kekayaan ke rumah. 

Melansir dari Feng Shui Beginner, Senin (31/1/2022), berikut tips menata balkon untuk menarik keberuntungan dan kekayaan ke rumah. 

Panah beracun mengarah ke balkon 

Coba amati pemandangan luar dan berdiri dari balkon. Lihat apakah ada panah beracun, misalnya, tepi apartemen yang berlawanan, tiang lampu, dan ujung runcing dari struktur apa pun?

Jika memungkinkan, cobalah menghindari membeli rumah dengan posisi demikian. Itu mungkin alasan mengapa orang suka memilih apartemen dengan lantai setinggi mungkin demi menghindari panah tersebut. 

Hindari menggantung pakaian di balkon 

Balkon mewakili visi masa depan Anda dalam karier atau bisnis. Jadi, penting menjaga balkon tetap bersih dan rapi. Hindari menggantung pakaian atau pakaian dalam di balkon.

Jangan letakkan area ibadah di balkon

Balkon adalah area rumah yang paling terpapar lingkungan luar seperti hujan dan cuaca atau sinar matahari yang cerah. Jadi, hindari menempatkan area ibadah atau tempat salat di balkon. 

Hindari pintu masuk ganda dari balkon

Memiliki pintu masuk ganda di balkon terlihat mewah dan mendapat akses lebih mudah. Anda dapat mengakses balkon dari ruang tamu dan kamar tidur. 

Namun, hal ini memberi dampak negatif. Misalnya, anggota keluarga yang lebih muda cenderung sering keluar rumah dan tidak suka tinggal di rumah.

Dalam jangka panjang, itu akan mempengaruhi hubungan antara keluarga. Selain itu, kekayaan sulit diakumulasikan.

Pilih arah yang benar menghadap balkon 

Pilih balkon yang menghadap ke timur atau selatan karena memberi  cukup cahaya. Jangan memilih balkon yang menghadap ke barat karena matahari terbenam akan membuat Anda tidak nyaman. 

Tidak ada hewan peliharaan di balkon

Disarankan untuk tidak memelihara hewan peliharaan di balkon, terlebih jika Anda tidak melakukan upaya ekstra untuk membersihkan kotoran dan baunya.

Hal itu tidak hanya mengganggu suasana berkumpul di balkon, tapi juga mempengaruhi kesehatan semua keluarga.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/01/31/135900476/9-tips-menata-balkon-untuk-menarik-kekayaan-ke-rumah-menurut-feng-shui

Terkini Lainnya

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Do it your self
5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

Housing
5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

Housing
8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

Pets & Garden
4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Dalam dan Luar Pintu Oven Kaca

Cara Membersihkan Bagian Dalam dan Luar Pintu Oven Kaca

Home Appliances
5 Hal yang Dapat Menarik Nyamuk Muncul di Halaman Rumah

5 Hal yang Dapat Menarik Nyamuk Muncul di Halaman Rumah

Pets & Garden
10 Perilaku Manusia yang Tidak Disukai Kucing

10 Perilaku Manusia yang Tidak Disukai Kucing

Pets & Garden
5 Pakaian yang Harus Dicuci Secara Terpisah, Ini Alasannya

5 Pakaian yang Harus Dicuci Secara Terpisah, Ini Alasannya

Housing
4 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak dengan Wajan Besi Cor

4 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak dengan Wajan Besi Cor

Home Appliances
6 Tanda Perlu Membeli Vacuum Cleaner Baru

6 Tanda Perlu Membeli Vacuum Cleaner Baru

Home Appliances
5 Hal yang Tidak Boleh Dibuang ke Saluran Pembuangan Wastafel

5 Hal yang Tidak Boleh Dibuang ke Saluran Pembuangan Wastafel

Housing
5 Warna Keramik Lantai Kamar Mandi yang Tak Lekang oleh Zaman

5 Warna Keramik Lantai Kamar Mandi yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke