Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Tamu Datang? Ini 6 Cara Merapikan Rumah Secepat Kilat

JAKARTA, KOMPAS.com – Terkadang, ada momen saat kamu menerima tamu tak diundang dalam keadaan rumah yang berantakan.

Entah karena mereka sedang berkunjung ke lokasi dekat rumahmu, atau untuk acara tertentu seperti perayaan hari besar sehingga tetangga akan berkunjung tanpa berkabar.

Pemandangan rumah yang berantakan memang kurang sedap dipandang. Untuk jaga-jaga jika ada tamu akan datang, baik yang sudah berkabar atau belum, ini tips merapikan rumah secepat kilat, melansir Home and Decor, Selasa (25/1/2022).

Umumnya, orang-orang menaruh rak alas kaki di depan pintu rumah. Namun, tak jarang ada yang kurang memanfaatkannya sehingga alas kaki berantakan di teras.

Apabila teras rumah berantakan dengan alas kaki, segera rapikan agar pemandangannya tak terlihat oleh tamu. Jangan lupa untuk mengelap rak alas kaki supaya bersih dari debu.

Bersihkan area pintu masuk

Area pintu masuk adalah pemandangan yang pertama kali dilihat oleh tamu sebelum mereka memasuki rumahmu.

Jadi, rapikan area tersebut dari pernak-pernik yang berserakan, misalnya seperti kunci atau surat di meja dekat pintu.

Tambahkan vas bunga jika punya. Bisa pula meletakkan lilin beraroma atau reed diffuser agar rumah lebih wangi.

Ganti kain pelapis sofa dan bantal dekorasi

Cara paling cepat untuk menyegarkan kembali ruang tamu adalah mengganti kain pelapis sofa (upholstery) dan sarung bantal dekorasi.


Apabila tidak memungkinkan, dan ruang tamu kebetulan bernuansa netral, tambahkan beberapa benda warna-warni agar terlihat lebih menarik.

Buka jendela dan tirai

Rasa sumpek di dalam ruang tamu sudah pasti ingin dihindari lantaran membuat suasana kurang nyaman, khususnya jika ada tamu yang akan datang.

Sebelum mereka datang, atau sebagai langkah antisipasi jika akan ada tamu dadakan, bukalah jendela dan tirai untuk memasukkan udara segar.

Jangan ada peralatan makan yang kotor di dapur

Saat menjamu para tamu, mungkin ada beberapa yang memilih untuk menaruh peralatan makan kotor secara mandiri ke dapur.

Untuk itu, rapikan seluruh permukaan dapur agar tidak ada peralatan makan yang kotor. Selain membuat dapur terlihat bersih, juga agar tamu mudah menaruh barang saat di sana.

Ganti handuk atau tisu toilet

Setelah merapikan dapur dari peralatan makan yang kotor, segera ganti handuk atau tisu toilet agar tamu merasa nyaman saat ke kamar mandi.

Sembari mengganti handuk atau tisu toiler, tuangkan sedikit disinfektan ke mangkuk toilet, diamkan selama 5 menit, lalu siram pakai flush toilet.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/01/25/105000876/ada-tamu-datang-ini-6-cara-merapikan-rumah-secepat-kilat

Terkini Lainnya

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

Housing
Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Home Appliances
Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Do it your self
6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

Pets & Garden
5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

Do it your self
3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

Do it your self
3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

Do it your self
Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Do it your self
6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

Decor
5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

Decor
5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

Do it your self
7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

Housing
Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Do it your self
5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

Housing
Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke