Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Menciptakan Kamar Tidur Semewah Hotel

Tampilan dan suasana kamar hotel yang bersih, tertata, mewah, dan nyaman membuat siapa pun ingin tidur dan berlama-lama di sana. 

Sayangnya, pandemi Covid-19 membuat kita tak bisa menghabiskan waktu liburan atau staycation di hotel.

Namun, tak usah khawatir. Untungnya, ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menghadirkan suasana kamar hotel di kamar tidur di rumah Anda. 

Nah, melansir dari laman Hunker, Minggu (22/8/2021), berikut ini cara menciptakan kamar tidur yang mewah layaknya kamar hotel.  

Pikirkan warna dinding yang menyegarkan dan cantik 

Desainer interior, Justin Q. Williams, mengatakan hal pertama yang terlintas di pikirannya saat memikirkan sebuah kamar hotel adalah bersih.

"Saat menciptakan suasana hotel di rumah Anda, pikirkan warna yang bersih, garis yang bersih, dan tampilan yang bersih."

Cobalah menggunakan warna cat atau nuansa putih, hijau muda, dan biru yang menenangkan. 

Fokus pada tempat tidur yang nyaman 

Salah satu bagian terbaik dari kamar hotel adalah tempat tidur. Itulah mengapa harus menemukan tempat tidur atau kasur yang nyaman dan apik untuk kamar tidur.

Desainer interior yang berbasis di London, Stephanie Barba Mendoza, menyarakan memilih  tempat tidur terasa baik saat disentuh dan empuk serta nyaman ketika ditiduri. 

Jaga agar tetap rapi

Anda pasti ingin menyimpan furnitur dan dekorasi di kamar tidur sesederhana mungkin. "Mulailah dengan barang-barang pokok seperti tempat tidur, nakas atau meja samping, meja rias, dan kursi beraksen," saran Williams.

Kemudian, kata Williams, tambahkan tekstil bantal, kasur, karpet, dan dan gorden karena barang-barang ini akan menghasilkan nuansa super nyaman di kamar tidur. 

Ingat, terlalu banyak benda atau frunitur justru mmebuat kamar tidur terlihat penuh dan dapat menjadi berantakan. 

Kontrol pencahayaan 

Hotel memiliki pencahayaan yang dapat disesuaikan karena suatu alasan.

Mengenai pencahayaan ini, Mendoza menyarakan menambahkan tirai kedap cahaya atau tirai untuk tidur malam yang nyenyak, tetapi juga sertakan tirai tipis atau tirai untuk privasi dan agar cahaya dapat masuk pada siang hari.

Ia juga merekomendasikan menggunakan lampu dinding baca, lampu meja yang dapat disesuaikan dengan suasana, serta lampu gantung untuk cahaya lembut. 

Meja samping tempat tidur tetap modis dan fungsional 

Mendoza menuturkan meja samping tempat tidur harus memiliki ukuran cukup besar untuk bisa menampung lampu meja, minuman, setumpuk buku, dan kacamata baca.

"Memiliki satu laci untuk menyembunyikan beberapa kebutuhan juga selalu menjadi nilai tambah." 

Sebagai sentuhan tambahan, Mendoza suka meletakkan nampan kecil untuk satu botol air dan gelas air di meja samping tempat tidurnya. 

Buat area tempat duduk yang nyaman

Jika memiliki cukup ruang di kamar tidur, Mendoza menganjurkan untuk membuat area tempat duduk ala hotel suite.

"Saya menyukai kursi skirted slipper. Anda dapat memasangkannya dengan meja rendah dan itu menciptakan ruang yang nyaman untuk duduk santai dengan buku atau menikmati kopi." 

https://www.kompas.com/homey/read/2021/08/22/142943176/6-cara-menciptakan-kamar-tidur-semewah-hotel

Terkini Lainnya

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

Pets & Garden
5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

Housing
5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

Pets & Garden
4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke