Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gempa M 6,3 Guncang Afghanistan, 15 Orang Tewas dan 40 Lainnya Terluka

KABUL, KOMPAS.com - Gempa bumi di Afghanistan telah menewaskan sedikitnya 15 orang dan menyebabkan puluhan orang lainnya terluka pada Sabtu (7/10/2023).

Menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), dua kejadian gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,3 dan disusul magnitudo 5,5 telah mengguncang Afghanistan bagian barat pada Sabtu.

Disebutkan, pusat gempa berada sekitar 25 mil di barat laut kota Herat.

"Sedikitnya 15 orang tewas dan 40 lainnya luka-luka," kata seorang pejabat penanggulangan bencana Afghanistan kepada kantor berita Reuters.

Juru bicara Kementerian Penanggulangan Bencana Afghanistan menyampaikan, angka-angka tersebut didasarkan pada laporan-laporan utama dari distrik Zinda Jan, provinsi Herat.

Video yang diposting di media sosial menunjukkan ratusan orang berada di jalan-jalan di luar rumah dan kantor mereka di kota Herat.

"Saya dan keluarga saya sedang berada di dalam rumah, saya merasakan gempa," kata seorang warga bernama Abdul Shakor Samadi.

Dia menambahkan, bahwa keluarganya mulai berteriak dan berlari ke luar rumah dan takut untuk kembali masuk.

"Semua orang keluar dari rumah mereka. Rumah-rumah, kantor-kantor dan toko-toko semuanya kosong dan ada kekhawatiran akan adanya gempa susulan," jelas dia.

Pada bulan Juni tahun lalu, gempa bumi paling mematikan di Afghanistan dalam dua dekade terakhir menewaskan sedikitnya 1.000 orang dan melukai sekitar 1.500 lainnya.

https://www.kompas.com/global/read/2023/10/07/194357670/gempa-m-63-guncang-afghanistan-15-orang-tewas-dan-40-lainnya-terluka

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke