Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ukraina Serang Pertahanan Udara Rusia di Belgorod

Sejak Ukraina melancarkan serangan balik pada Juni 2023, otoritas Rusia di perbatasan menuduh pasukan Kyiv menyerang dengan drone hampir setiap hari.

Sumber yang tidak disebutkan namanya di Dinas Keamanan Ukraina mengatakan kepada wartawan AFP, pasukannya menyerang sistem pertahanan udara strategis di dekat kota Belgorod Rusia.

Dia menyebutkan, target adalah sistem Triumf kedua yang diserang Ukraina dalam sebulan terakhir. Serangan sebelumnya dilakukan di Crimea pada pertengahan September.

Namun, serangan itu tidak disebutkan dalam laporan resmi Rusia yang mengatakan bahwa pertahanan udaranya menghancurkan 31 drone Ukraina.

“Sistem pertahanan udara yang bertugas di Belgorod, Bryansk, dan Kursk mencegat serta  menghancurkan 31 kendaraan udara tak berawak jenis pesawat Ukraina,” kata Kementerian Pertahanan Rusia, dikutip dari kantor berita AFP.

Gubernur Bryansk, Aleksandr Bogomaz, menyampaikan bahwa wilayahnya menjadi sasaran serangan drone dan bom tandan, tetapi tidak ada korban jiwa.

“Ada kerusakan sebagian pada rumah tinggal dan bangunan lain,” katanya.

Pada malam yang sama, Angkatan Udara Rusia menghentikan upaya menembus Crimea yang dilakukan kelompok pendaratan Angkatan Bersenjata Ukraina.

  • Rusia Hancurkan 31 Drone Ukraina di Wilayah Barat dalam Semalam
  • Drone Ukraina Serang Belgorod, Bryansk, Smolensk, dan Krasnodar di Rusia

Sementara itu, Ukraina mengunggah video yang menunjukkan beberapa kapal berlayar menuju Crimea dan menembaki pasukan Moskwa.

Ukraina beberapa kali menyerang Crimea selama invasi Rusia, tetapi belakangan ini serangan terhadap instalasi militer meningkat setelah Kyiv berjanji merebut kembali semenanjung yang dianeksasi Rusia pada 2014 itu.

Bulan lalu, rudal Ukraina kali pertama menghantam markas Angkatan Laut Rusia di semenanjung Crimea.

Moskwa mengatakan, serangan itu menyebabkan satu prajurit Rusia hilang, sedangkan Kyiv mengeklaim bahwa 34 personel tewas termasuk komandan armada, Viktor Sokolov.

Rusia membantah klaim tersebut dan menunjukkan rekaman sang komandan menghadiri pertemuan.

https://www.kompas.com/global/read/2023/10/05/120500070/ukraina-serang-pertahanan-udara-rusia-di-belgorod

Terkini Lainnya

Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Global
Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Global
Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Global
Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Global
Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Global
Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Global
Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Global
Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Global
Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Global
4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

Global
Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Global
Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Internasional
3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

Global
Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Internasional
Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke