Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lapangan Udara Ketiga Rusia Diserang, Ukraina Disebut Tunjukkan Kemampuan Serangan di Dalam Rusia

KYIV, KOMPAS.com – Lapangan udara ketiga milik Rusia mengalami kebakaran setelah mendapat serangan drone.

Kebakaran tersebut melanda lapangan udara di Kota Kursk sekitar 90 Kilometer (Km) utara perbatasan Ukraina, sebagaimana dilansir Reuters.

Pejabat di Kota Kursk merilis foto-foto kepulan asap hitam di atas lapangan terbang setelah mendapat serangan terbaru pada Selasa (6/12/2022).

Reuters melaporkan, serangan drone di lapangan udara Kota Kursk tampaknya mendemonstrasikan kemampuan baru Ukraina untuk menembus ratusan kilometer ke dalam Rusia.

Sebelumnya, muncul laporan serangan di dua pangkalan udara Rusia.

Pada Senin (5/12/2022), Rusia mengatakan di pangkalan udara Engels dan Ryazan dihantam drone era Uni Soviet. Pangkalan di Engels memiliki jarak ratusan kilometer dari Ukraina.

Pangkalan udara Engels merupakan markas bagi armada pesawat pengebom strategis Rusia.

Ukraina tidak secara langsung mengklaim bertanggung jawab atas serangan itu, namun tetap merayakannya.

Di Washington, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengulangi tekad negaranya untuk menyediakan peralatan yang dibutuhkan Ukraina untuk mempertahankan diri.

Dia juga menyampaikan bahwa peralatan tersebut tidak mendorong atau memungkinkan Ukraina untuk menyerang di dalam Rusia.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan tiga tentara tewas dalam serangan di Ryazan.

Meskipun serangan itu menyerang sasaran militer, Rusia menyebutnya sebagai terorisme dan mengatakan tujuannya adalah untuk melumpuhkan pesawat jarak jauh.

Ukraina tidak pernah secara terbuka mengakui tanggung jawab atas serangan di dalam Rusia.

Ditanya tentang serangan itu, Menteri Pertahanan Oleskiy Reznikov mengulangi lelucon lama yang menyalahkan kecerobohan soal rokok.

“Sangat sering orang Rusia merokok di tempat yang dilarang untuk merokok,” ucap Reznikov.

Kerusakan pada pesawat tempur juga menimbulkan keluhan di kalangan blogger militer Rusia, yang postingan media sosialnya dapat memberikan gambaran tentang suasana perang di Rusia.

https://www.kompas.com/global/read/2022/12/07/123100070/lapangan-udara-ketiga-rusia-diserang-ukraina-disebut-tunjukkan-kemampuan

Terkini Lainnya

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Global
Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Internasional
Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Global
Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke