Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perang Energi Rusia-Barat Dimulai, Mokswa dan G7 Saling Balas

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Perang energi antara Rusia dan Barat dimulai pada Jumat (2/9/2022) saat Moskwa menunda pembukaan kembali pipa Nord Stream 1 ke Jerman sedangkan negara-negara G7 mengumumkan pembatasan harga pada ekspor minyak Rusia.

Sebelumnya, perusahaan energi Rusia, Gazprom, menangguhkan pengiriman gas ke Jerman karena adanya pemeliharaan pada pipa Nord Stream 1 pada Rabu (31/8/2022), sebagaimana dilansir VOA.

Pada Jumat, Gazprom mengumumkan belum dapat melanjutkan pengiriman gasnya ke Jerman dengan dalih adanya kesalahan teknis di pipa Nord Stream 1 untuk dibuka kembali.

Langkah Rusia yang menghentikan pasokan gasnya ke Jerman kemungkinan akan memperburuk krisis energi Eropa.

Juru Bicara Komisi Eropa Eric Mamer mengatakan di Twitter pada Jumat bahwa keputusan Gazprom untuk menghentikan pasokan gas ke Jerman berlandaskan pada dalih yang keliru.

Di sisi lain, Siemens Energy yang merupakan perusahaan yang mengurusi turbin di Nord Stream 1 mengatakan bahwa tidak ada alasan teknis untuk menghentikan pengiriman gas.

Moskow berujar, sanksi-sanksi yang dijatuhkan Barat atas invasi Moskwa ke Ukraina menghalangi pemeliharaan pipa gas.

Sementara itu, Eropa menuduh Rusia memanfaatkan pengaruhnya atas pasokan gas untuk membalas sanksi Eropa.

Pada Rabu, Jerman juga menuding Moskwa memanfaatkan energi sebagai senjata.

Pada Jumat, para menteri keuangan dari negara-negara G7 mengatakan bahwa mereka akan bekerja dengan cepat menerapkan batasan harga pada ekspor minyak Rusia.

Para menteri keuangan dari negara-negara G7 mengatakan, pembatasan harga pada ekspor minyak Rusia akan ditentukan di kemudian hari berdasarkan berbagai masukan teknis.

"Batas harga ekspor minyak Rusia ini dirancang untuk mengurangi pendapatan (Presiden Rusia Vladimir) Putin, menutup sumber pendanaan penting untuk agresi," kata Menteri Keuangan Jerman Christian Lindner.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyambut baik keputusan para menteri keuangan G7 yang mengumumkan akan mengatus pembatasan harga untuk minyak Rusia.

“Ketika mekanisme ini diterapkan, itu akan menjadi elemen penting untuk melindungi negara-negara beradab dan pasar energi dari agresi hibrida Rusia,” kata Zelensky dalam pidatonya pada Jumat malam.

https://www.kompas.com/global/read/2022/09/03/092644270/perang-energi-rusia-barat-dimulai-mokswa-dan-g7-saling-balas

Terkini Lainnya

Ukraina Serang Ossetia Utara di Rusia dengan Drone, 700 Km Jauhnya dari Garis Depan

Ukraina Serang Ossetia Utara di Rusia dengan Drone, 700 Km Jauhnya dari Garis Depan

Global
Menhan Swedia Khawatir Insiden di Laut China Selatan Ancam Keamanan Global

Menhan Swedia Khawatir Insiden di Laut China Selatan Ancam Keamanan Global

Global
Kisah 'Penyihir Malam', Pasukan Pilot Perempuan Soviet yang Ditakuti Nazi

Kisah "Penyihir Malam", Pasukan Pilot Perempuan Soviet yang Ditakuti Nazi

Global
Israel Selamatkan 4 Sandera dari Gaza, Termasuk Noa Argamani

Israel Selamatkan 4 Sandera dari Gaza, Termasuk Noa Argamani

Global
Cerita Para Warga Rakhine Mengaku Disiksa Junta Myanmar

Cerita Para Warga Rakhine Mengaku Disiksa Junta Myanmar

Global
Bos Bank Terbesar Rusia Sebut Perekonomian Rusia Alami Overheating

Bos Bank Terbesar Rusia Sebut Perekonomian Rusia Alami Overheating

Global
Pemburu Harta Karun Temukan Uang Rusak Rp 1,6 Miliar di Brankas

Pemburu Harta Karun Temukan Uang Rusak Rp 1,6 Miliar di Brankas

Global
Proporsi Perempuan dan Anak-anak Palestina Yang Terbunuh Dilaporkan Menurun

Proporsi Perempuan dan Anak-anak Palestina Yang Terbunuh Dilaporkan Menurun

Global
Akibat Perang Dunia II, Buku Ini Telat 84 Tahun Dikembalikan ke Perpustakaan

Akibat Perang Dunia II, Buku Ini Telat 84 Tahun Dikembalikan ke Perpustakaan

Global
Rencana Larangan Merokok di Liverpool pada 2030 Tuai Reaksi Keras

Rencana Larangan Merokok di Liverpool pada 2030 Tuai Reaksi Keras

Global
4 Mayat, 1 Kerangka, dan 11 Ton Sampah Dibersihkan dari Gunung Everest

4 Mayat, 1 Kerangka, dan 11 Ton Sampah Dibersihkan dari Gunung Everest

Global
Korsel Waspada Korut Terbangkan Balon Isi Sampah Lagi Saat Akhir Pekan

Korsel Waspada Korut Terbangkan Balon Isi Sampah Lagi Saat Akhir Pekan

Global
Gara-gara Dapat Nilai Jelek, Anak Ini Ditinggal Ibunya di Jalan Raya

Gara-gara Dapat Nilai Jelek, Anak Ini Ditinggal Ibunya di Jalan Raya

Global
Kalah Gugatan, McDonald's Harus Ganti Nama Chicken Big Mac di Eropa

Kalah Gugatan, McDonald's Harus Ganti Nama Chicken Big Mac di Eropa

Global
Rangkuman Hari Ke-835 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Penuhi Kriteria Gabung UE | Rusia Anggap Perancis Siap Ikut Perang

Rangkuman Hari Ke-835 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Penuhi Kriteria Gabung UE | Rusia Anggap Perancis Siap Ikut Perang

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke