Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kapal Perusak AS Sengaja Lewat Selat Taiwan, China Murka

TAIPEI, KOMPAS.com – Kapal perusak berpeluru kendali milik AS kelas Arleigh Burke, USS Curtis Wilbur, dilaporkan berlayar di Selat Taiwan.

Armada ke-7 Angkatan Laut AS mengatakan, kapal perusak tersebut singgah di Selat Taiwan dalam rangka “transit rutin” pada Selasa (18/5/2021).

"Transit kapal melalui Selat Taiwan menunjukkan komitmen AS terhadap Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka,” kata Armada ke-7 Angkatan Laut AS.

“Militer AS akan terus terbang, berlayar, dan beroperasi di mana pun yang diizinkan oleh hukum internasional,” sambungnya sebagaimana dilansir Reuters, Rabu (19/5/2021).

Aksi tersebut membuat China murka. “Negeri Panda” lantas menuding “Negeri Paman Sam” mengancam perdamaian dan stabilitas Selat Taiwan.

Pada Rabu, seorang Juru Bicara Komando Mandala Timur China menyatakan keberatanmya terhadap pelayaran kapal perusak AS di Selat Taiwan.

Juru bicara itu menambahkan, aksi AS tersebut menggirimkan sinyal yang salah kepada pasukan kemerdekaan Taiwan.

“Dan dengan sengaja mengganggu situasi regional dan membahayakan perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.

Dia menambahkan, pasukan China melacak dan memantau kapal perusak milik AS tersebut selama berlayar.

China selalu mengeklaim Taiwan adalah wilayahnya. Sedangkan Taiwan berkukuh negaranya adalah negara independen yang demokratis.

Presiden Taiwan Tsai Ing-wen mengatakan mereka sudah menjadi negara merdeka dengan nama resmi Republik China.

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan, kapal AS itu telah berlayar ke arah selatan melalui Selat Taiwan dengan situasi dilaporkan normal.

Reuters melaporkan, Angkatan Laut AS telah melakukan operasi semacam itu setiap bulan atau lebih.

Seperti kebanyakan negara, AS sebenarnya tidak memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan.

Namun, Washington merupakan pendukung internasional terpenting dan penjual senjata utama bagi negara pulau tersebut.

Ketegangan militer antara Taipei dan Beijing telah meningkat selama setahun terakhir.

Taiwan selalu mengeluhkan bahwa China berulang kali mengirim angkatan udaranya ke zona pertahanan udaranya.

Beberapa dari aktivitas tersebut dapat melibatkan banyak jet tempur dan pesawat pengebom.

Beijing mengatakan, aktivitasnya di sekitar Taiwan bertujuan untuk melindungi kedaulatan China. Pemerintah Taiwan mengecamnya sebagai upaya intimidasi.

https://www.kompas.com/global/read/2021/05/19/185918170/kapal-perusak-as-sengaja-lewat-selat-taiwan-china-murka

Terkini Lainnya

Rusia Tanggapi KTT Ukraina di Swiss: Tak Buahkan Hasil, Presiden Putin Masih Terbuka untuk Dialog

Rusia Tanggapi KTT Ukraina di Swiss: Tak Buahkan Hasil, Presiden Putin Masih Terbuka untuk Dialog

Global
PM Netanyahu Disebut Telah Bubarkan Kabinet Perang Israel

PM Netanyahu Disebut Telah Bubarkan Kabinet Perang Israel

Global
Sampaikan Pesan Idul Adha 2024, Wapres AS Akui Masih Ada “Hate Crime” ke Warga Muslim

Sampaikan Pesan Idul Adha 2024, Wapres AS Akui Masih Ada “Hate Crime” ke Warga Muslim

Global
Polisi Inggris Tabrakkan Mobil untuk Tangkap Sapi yang Kabur

Polisi Inggris Tabrakkan Mobil untuk Tangkap Sapi yang Kabur

Global
5 Tewas akibat Tabrakan Kereta Penumpang dan Barang di India

5 Tewas akibat Tabrakan Kereta Penumpang dan Barang di India

Global
Kebakaran Rumah di Vietnam Tewaskan 3 Anak dan 1 Perempuan

Kebakaran Rumah di Vietnam Tewaskan 3 Anak dan 1 Perempuan

Global
Rangkuman Hari Ke-844 Serangan Rusia ke Ukraina: Hasil KTT Ukraina | Serangan Drone Tewaskan Jurnalis Rusia

Rangkuman Hari Ke-844 Serangan Rusia ke Ukraina: Hasil KTT Ukraina | Serangan Drone Tewaskan Jurnalis Rusia

Global
Kereta Barang Tabrak Kereta Penumpang Ekspres di India, Jumlah Korban Belum Diketahui

Kereta Barang Tabrak Kereta Penumpang Ekspres di India, Jumlah Korban Belum Diketahui

Global
8 Orang Tewas Kehabisan Napas dalam Truk Berpendingin di China

8 Orang Tewas Kehabisan Napas dalam Truk Berpendingin di China

Global
Houthi Serang 3 Kapal, Salah Satunya Milik Militer AS

Houthi Serang 3 Kapal, Salah Satunya Milik Militer AS

Global
Polisi Tembak Pria Bawa Kapak dan Bom Molotov Jelang Pertandingan Euro

Polisi Tembak Pria Bawa Kapak dan Bom Molotov Jelang Pertandingan Euro

Global
Penembakan Massal di Michigan, 9 Orang Terluka, Pelaku Bunuh Diri

Penembakan Massal di Michigan, 9 Orang Terluka, Pelaku Bunuh Diri

Global
Dalam Konvoi Pemakaman Wapres Malawi, 4 Pelayat Tewas Tertabrak Mobil

Dalam Konvoi Pemakaman Wapres Malawi, 4 Pelayat Tewas Tertabrak Mobil

Global
Jeda Taktis Militer di Gaza untuk Pengiriman Bantuan Justru Dikecam PM Israel

Jeda Taktis Militer di Gaza untuk Pengiriman Bantuan Justru Dikecam PM Israel

Global
[KABAR DUNIA SEPEKAN] Info Terbaru Kate Middleton | Israel Umumkan Jeda Taktis di Gaza

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Info Terbaru Kate Middleton | Israel Umumkan Jeda Taktis di Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke