Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tersandung sampai 3 Kali Saat Naik Air Force One, Kondisi Biden Baik-baik Saja

Presiden berusia 78 tahun itu tersandung saat menaiki tangga pesawat di Pangkalan Gabungan Andrews, Maryland, Jumat (19/3/2021) pagi waktu setempat.

Biden dan Wakil Presiden Kamala Harris saat itu hendak melakukan kunjungan ke Atlanta, menemui publik yang terkejut atas penembakan yang menewaskan delapan orang.

Joe Biden, yang menjadi presiden tertua dalam sejarah AS, segera bangkit setelah jatuh tiga kali saat menaiki tangga Air Force One.

Mengenakan masker, presiden dari Partai Demokrat itu memberikan penghormatan ke militer sebelum masuk pesawat.

Setelah video insiden itu viral, Gedung Putih menjelaskan bahwa kondisinya baik-baik saja. Bahkan tak butuh bantuan medis.

"Kejadian itu tak lebih dari salah langkah di pesawat," jelas Gedung Putih, seperti diberitakan Sky News.

Biden setidaknya bisa tersenyum karena dua pendahulunya dilaporkan juga mempunyai masalah yang sama saat menaiki tangga.

Pada 2015, mantan atasannya, Barack Obama, hampir jatuh saat meninggalkan pesawat setelah bermain golf di Florida.

Kemudian, jatuh pada medio 1970-an, Gerald Ford juga mengalami insiden serupa saat tiba di Austria yang kala itu diterpa hujan.

https://www.kompas.com/global/read/2021/03/22/074941070/tersandung-sampai-3-kali-saat-naik-air-force-one-kondisi-biden-baik-baik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke