Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan Diulang karena Ada Kecurangan

Kompas.com - 30/04/2024, 15:30 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video mengeklaim bahwa pertandingan semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia melawan Uzbekistan diulang karena adanya kecurangan.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi dalam video tidak benar atau hoaks.

Sebagai konteks, Uzbekistan menang 2-0 atas Indonesia. Pertandingan yang berlangsung pada Senin (19/4/2024) tersebut diwarnai kartu merah bagi timnas Indonesia.

Narasi yang beredar

Video mengenai pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan diulang disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, dan YouTube ini.

Berikut judul video berdurasi 3 menit 52 menit yang diunggah pada Selasa (30/4/2024):

UZBEKISTAN PASRAH !! AFC Temukan ada kecurangan,laga Timnas U-23 VS Uzbekistan di Ulang Rabu -harus itu

Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Selasa (30/4/2024), mengenai pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan di Piala Asia U23 2024 diulang karena adanya kecurangan.akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Selasa (30/4/2024), mengenai pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan di Piala Asia U23 2024 diulang karena adanya kecurangan.

Penelusuran Kompas.com

Tidak ada informasi atau bukti dalam video yang mendukung bahwa pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan diulang karena ada kecurangan.

Klip yang ditampilkan merupakan potongan dari beberapa video dan cuplikan pertandingan.

Misalnya salah satu klip menampilkan pidato Presiden Konfederasi Sepak Bola Asia atau AFC, Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa.

Klip yang dipakai merupakan video lama saat Kongres Luar Biasa AFC pada 2016. Video identik ditemukan di kanal YouTube theafcdotcom, 27 September 2016.

Sementara, terdapat klaim-klaim keliru yang disebutkan oleh narator.

Misalnya, klaim pernyataan Presiden AFC bahwa Indonesia kalah karena wasit.

Pernyataan semacam itu muncul dari twit akun X @idextratime, Senin (29/4/2024), bukan dari Presiden AFC.

Sejauh ini, tidak ditemukan pernyataan dari Shaikh Salman mengenai pertandingan Indonesia melawan Uzbekistan.

Kegiatan terakhir Shaikh Salman yakni berkunjung ke Korea Selatan. Dalam pernyataannya, Shaikh Salman menyoroti kemajuan sepak bola Korea Selatan. Tidak ada pernyataan soal kecurangan di Piala Asia 2024.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Paket COD di Yogyakarta dari Sindikat Narkoba China

[HOAKS] Paket COD di Yogyakarta dari Sindikat Narkoba China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Wali Kota Boston Michelle Wu Keturunan Indonesia

[HOAKS] Wali Kota Boston Michelle Wu Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Data dan Fakta
[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks atau Fakta
Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com