Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] KPK Sita Seluruh Aset dan Harta Surya Paloh

Kompas.com - 23/10/2023, 12:21 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah unggahan di media sosial mengeklaim, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita seluruh aset dan harta Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Narasi soal KPK menyita seluruh aset dan harta Surya Paloh muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagaikan sebuah tautan di kanal YouTube ini pada 20 Oktober 2023 dengan judul:

Hanya Bisa Pasrah, KPK Sita Semua Aset Dan Harta Surya Paloh Hari Ini.

Kemudian dalam thumbnail video terdapat gambar Surya Paloh ditangkap oleh aparat. Gambar tersebut diberi keterangan demikian:

MAMPUSSS AKHIRNYA !! KEDOK PALOH TERBONGKAR !! GERAKAN SENYAP PASUKAN PEMBERANTAS KORUPSI BUAHKAN HASIL

Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut bahwa KPK menyita seluruh aset dan harta Surya PalohAkun Facebook Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut bahwa KPK menyita seluruh aset dan harta Surya Paloh

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri gambar thumbnail video yang memperlihatkan Surya Paloh ditangkap aparat. Gambar tersebut identik dengan foto di laman Viva.co.id ini.

Dalam gambar aslinya, pria yang ditangkap aparat bukan Surya Paloh, melainkan pelaku perampokan dan penyanderaan di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan, pada 2016.

Sementara, setelah video disimak sampai tuntas tidak ditemukan informasi bahwa KPK menyita seluruh aset dan harta Surya Paloh.

Narator membacakan artikel di laman Asumsi.co ini berjudul “KPK Temukan Aliran Dana Miliaran Rupiah dari Eks Mentan SYL ke Partai NasDem”.

Artikel tersebut memuat pernyataan Wakil Ketua KPK Alexander Marwata bahwa hasil korupsi mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo diduga mengalir ke Partai Nasdem dan nilainya mencapai miliaran rupiah.

Adapun sampai saat ini tidak ditemukan informasi kredibel soal KPK menyita seluruh aset dan harta Surya Paloh. 

Kesimpulan

Narasi soal KPK menyita seluruh aset dan harta Surya Paloh adalah hoaks. Thumbnail video merupakan hasil rekayasa.

Pria yang ditangkap aparat bukan Surya Paloh, melainkan pelaku perampokan dan penyanderaan di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Selain itu, judul dan isi video tidak sesuai. Narator hanya membahas pernyataan Alexander Marwata soal dugaan hasil korupsi Syahrul Yasin Limpo mengalir ke Partai Nasdem dan nilainya mencapai miliaran rupiah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Konser David Bowie 'Menyatukan' Jerman Barat dan Timur...

Ketika Konser David Bowie "Menyatukan" Jerman Barat dan Timur...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

Hoaks atau Fakta
AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

Data dan Fakta
[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

Hoaks atau Fakta
Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com