Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Ludger Sylbaris, Pria yang Lolos dari Erupsi Gunung Berapi

Kompas.com - 10/10/2022, 16:00 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Erupsi gunung berapi merupakan salah satu bencana yang berdampak mematikan bagi manusia.

Tidak banyak orang yang bisa lolos dari terjangan awan panas atau luncuran lava pijar yang meleleh dari kawah gunung.

Sejarah mencatat kehancuran berbagai peradaban karena letusan gunung berapi, seperti Tragedi Pompeii.

Namun, sejarah juga mencatat ada seorang pria bernama Ludger Sylbaris yang berhasil lolos dari bencana letusan gunung berapi dengan cara tidak biasa.

Ludger lolos dari maut karena mendekam di sel penjara. Bagaimana kisahnya?

Sosok Ludger Sylbaris

Dilansir dari The Vale Magazine, lahir pada 1875 di pulau Martinique di Karibia, Ludger Sylbaris dikenal sebagai pelaku kriminal dan pembuat onar.

Pencurian kecil-kecilan, mabuk-mabukan, baku hantam dengan pedagang lokal adalah sebagian hal yang membuat Ludger mendapatkan reputasi sebagai "preman kampung".

Pada malam 7 Mei 1902, Ludger ditangkap karena memukuli seorang pria. Beberapa saksi mengatakan Ludger dalam kondisi mabuk saat melakukan perbuatan itu.

Ludger kemudian dijebloskan ke penjara semalaman. Karena sudah berulang kali melakukan tindakan kriminal, dia akhirnya ditempatkan di sel isolasi bawah tanah.

Keesokan harinya, Gunung Pelée, sebuah gunung berapi aktif yang terletak di ujung utara pulau itu, meletus. Ludger menjadi salah satu dari segelintir orang yang selamat.

Bagaimana Ludger bisa selamat?

Dilansir dari Atlas Obscura, letusan Gunung Pelée menyebarkan awan debu yang menggelapkan langit hingga sejauh 50 mil.

Gunung itu juga memuntahkan awan panas dan debu vulkanik dengan kecepatan ratusan mil per jam, menghancurkan segala yang diterjangnya dalam radius delapan mil.

Dalam sekejap kota St. Pierre rata dengan tanah. Orang-orang yang gagal menyelamatkan diri karena terbakar. Bahkan mereka yang berada di tempat pengungsian mengalami kesulitan bernapas karena udara sangat panas.

Hampir 30.000 penduduk pulau itu tewas seketika, dan kota itu terbakar selama berhari-hari sesudahnya. Ludger ditemukan empat hari setelah letusan oleh tim penyelamat yang mendengar tangisannya.

Meskipun berada di tempat teraman di pulau itu, dia mengalami luka bakar yang mengerikan karena udara di kamarnya telah memanas hingga lebih dari 1.000 derajat.

Menurut Ludger, awalnya ia melihat seberkas cahaya memasuki celah ventilasi yang gelap, dan kemudian abu yang sangat panas terbang masuk.

Dia mengencingi pakaiannya dan menyumpalkannya ke dalam celah ventilasi, tetapi itu tidak menghentikan panasnya.

Ludger menjadi sedikit orang yang beruntung dan lolos dari bencana dahsyat itu. Selain dirinya, ada pula pelaut yang berada di di lepas pantai, serta beberapa penduduk pulau yang selamat kemudian meninggal karena luka bakar mereka.

Kehidupan Ludger berubah

Setelah selamat dari bencana gunung berapi itu, Ludger diampuni atas kejahatannya.

Sebuah grup sirkus bernama Barnum & Bailey bahkan menyewanya untuk mengikuti tur dan menceritakan pengalamannya lolos dari maut.

Ludger menjadi semacam selebriti dan dikenal sebagai "pria yang hidup melalui hari kiamat" dan "pria paling luar biasa di dunia."

Beberapa orang mengatakan bahwa pada malam Ludger dipenjara, dia sebenarnya diisolasi karena pembunuhan, tetapi Ludger meluruskan bahwa dia hanya berkelahi.

Bagaimanapun, penjara itu adalah penyelamat Ludger Sylbaris. Hari ini, sel yang menyelamatkan hidup Ludgers dapat dikunjungi di St. Pierre.

Meski demikian, kota itu tidak pernah pulih dari kehancuran. Bahkan hari ini, lebih dari 100 tahun kemudian, populasi kota St. Pierre hanya beberapa ribu orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Konser David Bowie 'Menyatukan' Jerman Barat dan Timur...

Ketika Konser David Bowie "Menyatukan" Jerman Barat dan Timur...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

Hoaks atau Fakta
AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

Data dan Fakta
[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

Hoaks atau Fakta
Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com