Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Memutihkan Gigi dengan Menggosok Kulit Jeruk pada Gigi

Kompas.com - 10/08/2022, 11:11 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Beredar tips kesehatan di media sosial untuk memutihkan gigi dengan cara menggosok kulit jeruk ke gigi.

Disebutkan, kulit jeruk membantu membersihkan enemel atau email gigi.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar. Tidak ada pembuktian ilmiah yang membenarkan bahwa kulit jeruk bisa memutihkan gigi.

Narasi yang beredar

Informasi kesehatan soal menggosok kulit jeruk ke gigi untuk memutihkan gigi, disebarkan oleh akun Facebook ini pada 15 Juni 2022.

Berikut narasinya:

KULIT JERUK

Setelah Anda memakan jeruk, gosok kulit jeruk pada gigi Anda ini adalah cara mudah untuk membersihkan enamel gigi Anda. Ini akan memutihkan gigi dan membantu mencegah noda dan melawan bakteri.

Setelah Anda selesai menggosok selama beberapa menit, cukup bilas dengan air.

Tangkapan layar unggahan dengan narasi hoaks di sebuah akun Facebook, 15 Juni 2022, sial tips menggosok kulit jeruk ke gigi untuk memutihkan gigi.akun Facebook Tangkapan layar unggahan dengan narasi hoaks di sebuah akun Facebook, 15 Juni 2022, sial tips menggosok kulit jeruk ke gigi untuk memutihkan gigi.
Penelusuran Kompas.com

Dilansir dari The Healthy Indian Project, 21 Juni 2022, pada dasarnya warna alami gigi manusia sedikit kuning. Email gigi berwana putih, tetapi lapisan dentin di bawahnya berwarna kuning sehingga gigi manusia tampak kekuningan.

Sebuah studi yang dipublikasikan pada 2015 menyebutkan bahwa usia atau wilayah tempat manusia tinggal dapat memengaruhi warna gigi.

Sejauh ini, tidak ada penelitian ilmiah yang membuktikan bahwa kult jeruk dapat menghilangkan noda dan memutihkan gigi.

Jeruk memang mengandung pelarut alami, seperti d-limonene. D-limonene banyak digunakan dalam pasta gigi, pemutih, dan pembersih untuk menghilangkan noda, minyak, tar, dan sebagainya. Namun, kandungan ini belum tentu efektif untuk membersihkan gigi.

Selain itu, jeruk dan kulit jeruk memiliki tingkat asam dengan pH 3-4, yang artinya cukup asam. Menggosokkan kulit jeruk pada gigi selama beberapa menit dapat mengakibatkan erosi email. Ketika email gigi terkikis, maka rentan menyebabkan kerusakan gigi dan membuat gigi sensitif.

Dokter gigi Pooja Bhardwaj dari Healthy Indian Project tidak menyarankan menggosok gigi dengan kulit jeruk, terutama dalam rentang waktu lama dan dilakukan secara rutin.

"PH asamnya mengikis lapisan luar email gigi, sehingga membuatnya lebih rentan terhadap pembusukan. Meskipun kulit jeruk alami dan organik, DIY masih belum memiliki dukungan ilmiah," kata Pooja.

"Ini akan menyebabkan lebih banyak kerusakan daripada kebaikan. Oleh karena itu, lebih baik berkonsultasi dengan dokter gigi untuk mendapatkan nasihat profesional," ujar dia.

Kesimpulan

Tips menggosok kulit jeruk ke gigi untuk memutihkan gigi merupakan narasi yang keliru.

Kulit jeruk memiliki tingkat keasaman yang dapat mengikis email gigi, membuat kerusakan hingga gigi sensitif.

Tidak ada penelitian ilmiah yang membuktikan bahwa kult jeruk dapat menghilangkan noda dan memutihkan gigi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com