Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Kapolda Kaltara Mengaku Terlibat Kasus Kematian Ajudan

KOMPAS.com - Sebuah konten mengeklaim, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen Pol Daniel Adityajaya mengaku terlibat dalam kasus kematian ajudannya, Brigadir Setyo Herlambang.

Dalam unggahan disebutkan, pengakuan tersebut dilontarkan Daniel usai diperiksa selama lima jam. Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Adapun kasus kematian Brigadir Setyo Herlambang di rumah dinas Kapolda Kaltara, pada Jumat (22/9/2023), tengah menjadi sorotan.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, ia ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah dengan senjata api jenis HS-9 bernomor HS178837 tergeletak di sampingnya.

Berdasarkan hasil otopsi, penyebab kematian Setyo yakni karena luka tembak pada dada kiri yang menembus jantung dan paru, sehingga mengakibatkan pendarahan hebat.

Narasi yang beredar

Narasi soal Kapolda Kaltara Irjen Pol Daniel Aditya mengaku terlibat dalam kasus kematian Brigadir Setyo Herlambang muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan sebuah video berdurasi 3 menit 14 detik pada 5 Oktober 2023 dengan judul:

5 JAM DIPERIKSA ! TERUNGKAP IRJEN DANIEL ADITYA 4KUI K3T3RLIB?T?NNYA ATAS TEWASNYA BRIGADIR SETYO.

Kemudian pada awal video terdapat gambar Daniel tengah memberikan keterangan dalam konferensi pers dengan memakai baju tahanan berwarna oranye. 

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri gambar pada awal video yang memperlihatkan Daniel memberikan keterangan dalam konferensi pers dengan memakai baju tahanan. 

Hasilnya, gambar tersebut identik dengan foto di laman IDN Times ini. Dalam gambar aslinya, pria yang memakai baju tahanan bukan Daniel, melainkan Doni Salmanan. 

Doni merupakan tersangka kasus penipuan berkedok binary option aplikasi Quotex.

Kemudian, setelah video disimak sampai tuntas, tidak terdapat informasi soal pengakuan Daniel terlibat dalam kasus tewasnya Setyo.

Narator video hanya membacakan artikel di laman Sindonews ini berjudul “Kapolda Kaltara Irjen Daniel Aditya Berpeluang Diperiksa terkait Tewasnya Pengawal Pribadi".

Artikel tersebut memuat pernyataan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho yang mengatakan, Daniel baru akan diperiksa jika dibutuhkan keterangan sebagai pimpinan Setyo. 

Adapun sampai saat ini tidak ditemukan informasi valid Daniel mengaku terlibat dalam kematian Setyo. 

Seperti diberitakan Tribun Kaltara, Daniel hanya mengatakan dirinya siap diperiksa Mabes Polri terkait kasus meninggalnya Setyo. 

Kesimpulan

Narasi soal Kapolda Kaltara Irjen Pol Daniel Aditya mengaku terlibat dalam kasus kematian Brigadir Setyo Herlambang adalah hoaks.

Judul video tidak sesuai dengan isinya. Narator hanya membahas kemungkinan Daniel diperiksa dalam kasus tewasnya Setyo.

Sementara, sampai saat ini Daniel belum diperiksa terkait kasus tersebut.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/10/05/181900282/-hoaks-kapolda-kaltara-mengaku-terlibat-kasus-kematian-ajudan

Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Video Teatrikal Seniman Polandia Kritik Israel, Bukan Mengolok-olok Korban

[KLARIFIKASI] Video Teatrikal Seniman Polandia Kritik Israel, Bukan Mengolok-olok Korban

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Rumah Lansia Palestina Dirampas Warga Israel, tetapi Asal Perampas Tidak Diketahui

[KLARIFIKASI] Rumah Lansia Palestina Dirampas Warga Israel, tetapi Asal Perampas Tidak Diketahui

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Warga Palestina Menyiksa Keledai yang Dicat Bendera Israel

[HOAKS] Warga Palestina Menyiksa Keledai yang Dicat Bendera Israel

Hoaks atau Fakta
Istri Noam Chomsky Bantah Kabar Kematian Sang Linguis Modern

Istri Noam Chomsky Bantah Kabar Kematian Sang Linguis Modern

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Undian Festival Idul Adha 2024 dari BRI

[HOAKS] Undian Festival Idul Adha 2024 dari BRI

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks Kylian Mbappe Promosikan Situs Judi, Simak Bantahannya

[VIDEO] Hoaks Kylian Mbappe Promosikan Situs Judi, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Polemik AI, Membantu atau Menggantikan Pekerjaan Manusia?

INFOGRAFIK: Polemik AI, Membantu atau Menggantikan Pekerjaan Manusia?

Data dan Fakta
Kemenag Bantah Akad Nikah Hanya Bisa Digelar pada Hari dan Jam Kerja

Kemenag Bantah Akad Nikah Hanya Bisa Digelar pada Hari dan Jam Kerja

Hoaks atau Fakta
Mengenal Lockheed F-117A Nighthawk, Pesawat Siluman Pertama di Dunia

Mengenal Lockheed F-117A Nighthawk, Pesawat Siluman Pertama di Dunia

Sejarah dan Fakta
Dukungan Che Guevara terhadap Pembebasan Palestina...

Dukungan Che Guevara terhadap Pembebasan Palestina...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Suporter di Spanyol Dipukuli Polisi karena Dukung Palestina

[HOAKS] Suporter di Spanyol Dipukuli Polisi karena Dukung Palestina

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Harga Beras di Indonesia Lebih Rendah dari Negara Lain?

CEK FAKTA: Benarkah Harga Beras di Indonesia Lebih Rendah dari Negara Lain?

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Elpiji 3 Kg Berisi Gas yang Dicairkan, Bukan Air Dingin

[KLARIFIKASI] Elpiji 3 Kg Berisi Gas yang Dicairkan, Bukan Air Dingin

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Angkatan Laut Rusia Gelar Latihan Militer di Lepas Pantai Florida pada Juni 2024

[HOAKS] Angkatan Laut Rusia Gelar Latihan Militer di Lepas Pantai Florida pada Juni 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Angelina Jolie Bicara Genosida Srebrenica, Bukan Konflik Israel-Palestina

[KLARIFIKASI] Angelina Jolie Bicara Genosida Srebrenica, Bukan Konflik Israel-Palestina

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke