Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Jokowi Lakukan "Reshuffle" Mendadak pada 3 Oktober

KOMPAS.com - Beredar kabar Presiden Joko Widodo melakukan reshuffle atau perombakan jajaran menteri dalam Kabinet Indonesia Maju, pada Selasa (3/10/2023).

Perombakan kabinet dilakukan karena Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto resmi menjadi tersangka korupsi.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video yang menyebut Jokowi melakukan reshuffle mendadak pada 3 Oktober 2023, disebarkan oleh akun Facebook ini.

Berikut judul video berdurasi 5 menit 7 detik tersebut:

MALAM INI PRESIDEN JOKOWI GELAR RESHUFFLE MENDADAK, PASKA MENHAN RESMI JADI TERSANGKA KORUPSI

Kendati demikian, isi video membahas soal posisi Menkominfo, pelantikan lima wakil menteri, serta penggeledahan rumah dinas Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Narator dalam video justru tidak menyebut Menhan Prabowo Subianto sama sekali.

Seperti diberitakan sebelumnya, isu reshuffle muncul setelah penggeledahan rumah Yasin Limpo dan nama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo muncul dalam sidang kasus dugaan korupsi proyek penyediaan menara base transceiver station (BTS) 4G.

Namun, Jokowi belum memberikan jawaban pasti terkait reshuffle kabinet. Ketika ditanya soal isu reshuffle, Jokowi menggeleng dan balik bertanya. "Dengar dari mana?" kata Jokowi, usai acara Istana Berbatik, Minggu (1/10/2023) malam.

Faktanya, sampai Selasa (3/10/2023) malam, tidak ada reshuffle kabinet yang diumumkan.

Sejauh ini belum ada perubahan jabatan menteri. Jajaran menteri dalam Kabinet Indonesia Maju dapat dilihat di sini.

Kesimpulan

Narasi yang menyebut Jokowi melakukan reshuffle mendadak pada 3 Oktober 2023 merupakan hoaks.

Sampai Selasa (3/10/2023) malam, Jokowi tidak mengumumkan perombakan Kabinet Indonesia Maju.

Isu reshuffle muncul karena nama Mentan Syahrul Yasin Limpo dan Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo terseret dalam dugaan kasus korupsi, bukan penetapan Menhan Prabowo Subianto sebagai tersangka.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/10/04/133100182/-hoaks-jokowi-lakukan-reshuffle-mendadak-pada-3-oktober

Terkini Lainnya

[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

Hoaks atau Fakta
Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

[HOAKS] Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk IKN

[VIDEO] Hoaks! Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk IKN

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Erupsi Gunung Tangkuban Parahu pada 11 Juni

[HOAKS] Erupsi Gunung Tangkuban Parahu pada 11 Juni

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Kecelakaan Pesawat Garuda DC-10 di Jepang pada 1996

Kilas Balik Kecelakaan Pesawat Garuda DC-10 di Jepang pada 1996

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Patung Lilin Paus Yohanes Paulus II, Bukan Jenazah yang Masih Utuh

[KLARIFIKASI] Patung Lilin Paus Yohanes Paulus II, Bukan Jenazah yang Masih Utuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Shah Rukh Khan Meninggal Dunia

[HOAKS] Shah Rukh Khan Meninggal Dunia

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

[KLARIFIKASI] Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke