Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Jokowi Pimpin Deklarasi Ganjar-Mahfud

KOMPAS.com - Sebuah konten mengeklaim, Presiden Joko Widodo memimpin deklarasi pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai bakal calon presiden-wakil presiden.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Konten yang mengeklaim Jokowi memimpin deklarasi pasangan Ganjar-Mahfud dibagikan oleh akun Facebook ini pada Senin (18/9/2023).

Berikut narasi yang dibagikan:

Di Pimpin Jokowi Langsung
Lautan Manusia Hadiri Acara Deklarasi Ganjar-Mahfud.

Narasi itu disertai video berdurasi 10 menit 10 detik yang telah ditonton lebih dari 5.000 kali.

Penelusuran Kompas.com

Setelah ditelusuri, narasi video tersebut mencatut pemberitaan KompasTV, 16 September 2023, berjudul "Relawan Projo Deklarasi Dukung Bacapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024".

Narator juga mencatut pemberitaan Detik.com, 15 September 2023, berjudul "Relawan Projo Deklarasi Dukung Ganjar di Pilpres 2024".

Setelah disimak, tidak ditemukan bukti Presiden Jokowi memimpin langsung deklarasi pasangan Ganjar-Mahfud.

Artikel yang dicatut hanya memberitakan deklarasi dukungan terhadap Ganjar Pranowo oleh relawan Pro Jokowi (Projo).

Selain itu, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) belum mengumumkan bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar untuk Pemilihan Presiden 2024.

Sejumlah nama yang masuk bursa cawapres Ganjar, yaitu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa.

Dilansir Kompas.id, Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI-P Puan Maharani tidak memungkiri, semua pihak berharap agar bakal cawapres pendamping Ganjar segera diputuskan.

Namun, ia belum bisa memastikan kapan keputusan itu akan diumumkan karena semua parpol memiliki strategi masing-masing.

Selain itu, waktu pendaftaran capres dan cawapres pada Oktober mendatang juga dianggap masih cukup lama.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten yang mengeklaim Jokowi pimpin langsung deklarasi Ganjar-Mahfud adalah hoaks.

Tidak ditemukan bukti Jokowi memimpin langsung deklarasi pasangan Ganjar-Mahfud.

Selain itu, PDIP belum mengumumkan bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar untuk Pilpres 2024.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/09/19/134900682/-hoaks-jokowi-pimpin-deklarasi-ganjar-mahfud

Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Hoaks Ada Paket COD di Yogya dari Sindikat Narkoba China

INFOGRAFIK: Hoaks Ada Paket COD di Yogya dari Sindikat Narkoba China

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks 5 Tokoh sebagai Pendiri NASA, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks 5 Tokoh sebagai Pendiri NASA, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Atta Halilintar dan Raffi Ahmad Promosikan Situs Judi

[HOAKS] Atta Halilintar dan Raffi Ahmad Promosikan Situs Judi

Hoaks atau Fakta
OpenAI Ungkap Firma Israel Gunakan AI untuk Sebar Disinformasi

OpenAI Ungkap Firma Israel Gunakan AI untuk Sebar Disinformasi

Data dan Fakta
[HOAKS] Restoran Burger Cepat Saji Akan Tutup Permanen

[HOAKS] Restoran Burger Cepat Saji Akan Tutup Permanen

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Pengibaran Bendera Palestina di PBB pada 2015, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Pengibaran Bendera Palestina di PBB pada 2015, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Kucing Selamat dari Kebakaran di Jeddah, Tidak Terkait Serangan Israel

[KLARIFIKASI] Video Kucing Selamat dari Kebakaran di Jeddah, Tidak Terkait Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Elon Musk Mabuk karena Pengaruh Obat

[HOAKS] Video Elon Musk Mabuk karena Pengaruh Obat

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk Pembangunan IKN

[HOAKS] Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk Pembangunan IKN

Hoaks atau Fakta
Waspadai Pesan SMS Phishing Mengatasnamakan Pos Indonesia

Waspadai Pesan SMS Phishing Mengatasnamakan Pos Indonesia

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks! Seniman Suriah Bikin Patung Liberty dari Reruntuhan Rumahnya

INFOGRAFIK: Hoaks! Seniman Suriah Bikin Patung Liberty dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Promosi Judi Online

[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Nenek Kembar Empat Berusia 90 Tahun

[HOAKS] Foto Nenek Kembar Empat Berusia 90 Tahun

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Mobil Kepresidenan Parkir di Kantor Polisi Cirebon

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Mobil Kepresidenan Parkir di Kantor Polisi Cirebon

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke