Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Nama Asli Mark Zuckerberg adalah Jacob Greenberg

KOMPAS.com - Beredar klaim di media sosial yang menyebutkan bahwa nama asli Mark Zuckerberg adalah Jacob Greenberg.

Pendiri dan CEO jejaring media sosial Meta ini juga diklaim merupakan cucu dari David Rockefeller, dan berkaitan dengan keluarga Rothschild.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar alias hoaks.

Narasi yang beredar

Klaim soal nama asli Mark Zuckerberg adalah Jacob Greenberg disebarkan oleh akun Facebook ini dan ini.

Berikut narasinya:

Nama asli Mark Zuckerberg adalah Jacob Greenberg, cucu dari David Rockefeller.
Arti dari nama Zuckerberg adalah "gunung gula", dan tidak ada keraguan bahwa arti tersirat dari FB adalah: gunung informasi yang mereka dapat menambang miliaran dolar.

Keluarga Rothschild memiliki hampir 10% dari FB.
Dan FB didirikan dengan bank milik CIA senilai $500 juta.

Karen adalah seorang psikiater berlisensi, sementara Edward adalah seorang dokter gigi. Kisah mengenai keluarga Zukerberg pernah ditulis oleh New York Magazine, 4 Mei 2012.

Adapun pada 12 November 2015, Mark sendiri menceritakan mengenai kakeknya melalui akun Facebook pribadinya.

Mark menyebut kakeknya bernama Jack Zuckerberg, seorang veteran yang dulu pernah berperang dalam Perang Dunia II.

Sementara, kakek dari pihak ibu bernama Sidney G. Kempner. Hal ini dibuktikan dari buletin Tample Beth Abraham edisi Desember 2012 yang menerbitkan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Sidney Kempner, ayah dari Karen Zuckerberg.

Mengenai arti nama Zuckerberg, laman Ancestry.com yang bersumber dari kamus nama keluarga Amerika dari Oxford University Press menyebutkan bahwa nama tersebut diambil dari bahasa Yahudi Ashkenazic.

Dalam bahasa Jerman, Zucker berarti gula dan Berg berarti bukit, gunung.

Kendati demikian, tidak ada bukti yang membenarkan bahwa Mark Zuckerberg memiliki hubungan keluarga dengan David Rockefeller.

Dilansir dari Reuters, 20 Maret 2017, David Rockefeller meurpakan filantropis dan miliarder yang meninggal pada 2017. Dia mengembangkan Rockefeller Center New York dan Standard Oil.

Rockefeller dikaruniai enam anak dan 10 cucu. Namun, Mark Zuckerberg bukanlah salah satu dari cucunya.

Saham Facebook

Dikutip dari Reuters, 27 April 2021, tidak ada bukti bahwa anggota keluarga Rothschild, dinasti perbankan terkenal Eropa yang telah lama menjadi sasaran teori konspirasi anti-Semit memiliki 10 persen dari total saham Facebook.

Salah satu wakil presiden infrastruktur piranti lunak Facebook bernama Jeff Rothschild bergabung dengan Facebook pada 2005.

Meski memiliki kesamaan nama belakang, dia bukanlah anggota keluarga perbankan Eropa.

Sementara, investor Facebook bukanlah Agen Intelijen Amerika Serikat (CIA). Investor terbesar Facebook adalah salah satu pendiri pendiri PayPal, Peter Thiel yang sekarang menjadi ketua Palantir Technologies.

Thiel menjadi investor Facebook pada tahun 2004 dengan investasi awal sebesar 500.000 dolar AS dengan penilaian 5 juta dolar AS.

Kesimpulan

Narasi yang mengeklaim nama asli Mark Zuckerberg adalah Jacob Greenberg merupakan narasi menyesatkan.

Nama aslinya adalah Mark Elliot Zuckerberg. Dia juga bukan cucu dari David Rockefeller. Kakek dari pihak ayah bernama Jack Zuckerberg, sementara kakek dari pihak ibu adalah Sidney Kempner.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/08/15/173347082/hoaks-nama-asli-mark-zuckerberg-adalah-jacob-greenberg

Terkini Lainnya

Ketika Konser David Bowie 'Menyatukan' Jerman Barat dan Timur...

Ketika Konser David Bowie "Menyatukan" Jerman Barat dan Timur...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

Hoaks atau Fakta
AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

Data dan Fakta
[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

Hoaks atau Fakta
Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke