Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Artis Soimah Pancawati Meninggal Dunia

KOMPAS.com - Beredar kabar di media sosial Facebook yang menyebutkan jika Soimah meninggal dunia karena kecelakaan.

Kabar itu beredar dalam bentuk video yang menampilkan foto-foto artis Soimah Pancawati, dan disertai narasi yang menceritakan detik-detik kecelakaan maut yang menimpa Soimah.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video yang menceritakan kabar meninggalnya Soimah itu tergolong konten menyesatkan atau misleading content.

Narasi yang beredar

Video yang menceritakan detik-detik kecelakaan maut yang merenggut nyawa Soimah dibagikan di Facebook oleh akun ini.

Video tersebut dibagikan di Facebook pada 5 Februari 2022.

Berikut kutipan narasi yang dibagikan:

"Kabar duka menimpa keluarga Soimah. Pasalnya Soimah meninggal dunia karena kecelakaan. Tragedi itu terjadi pada 27 Februari. Lokasi kejadian di jalan raya Kelurahan Kedung Menjangan, Kabupaten Purbalingga,"

Video tersebut berdurasi 3 menit 5 detik, dan menampilkan foto-foto artis Soimah Pancawati.

Penelusuran Kompas.com

Untuk memverifikasi kebenaran kabar kematian Soimah, Tim Cek Fakta Kompas.com menyimak video tersebut hingga selesai.

Setelah menyimak video itu hingga selesai, Tim Cek Fakta Kompas.com menemukan bahwa narasi yang menceritakan detik-detik kematian Soimah itu tergolong menyesatkan.

Karena Soimah yang dikabarkan meninggal dalam video tersebut ternyata adalah seorang warga Purbalingga, bukan artis Soimah Pancawati.

"Kita doakan kepada artis Soimah Pancawati diberikan umur panjang, diberikan kesehatan, semoga tidak terjadi kecelakaan seperti Soimah yang ini," demikian narasi dalam video itu.

Video itu berpotensi menyesatkan warganet yang kurang cermat, karena penjelasan bahwa kecelakaan itu bukan menimpa artis Soimah Pancawati ditaruh di menit-menit akhir video.

Tak hanya itu, ilustrasi dalam video tersebut juga menggunakan foto-foto artis Soimah Pancawati, sehingga warganet yang hanya menyimak sekilas akan beranggapan bahwa artis Soimah Pancawati meninggal dunia.

Soimah masih aktif di Instagram

Tim Cek Fakta Kompas.com juga mengecek akun media sosial resmi Soimah Pancawati, yakni akun Instagram @showimah yang sudah terverifikasi (centang biru).

Dari pantauan Tim Cek Fakta Kompas.com, Soimah Pancawati terlihat masih aktif di Instagram.

Ia terakhir mengunggah konten video pada Selasa (8/2/2022) dengan caption sebagai berikut:

"Juragan deh ready maszeeh, cus nonton juragan11 di @indosiar 22.30 ya, ???? showimahcollection by @ekotjandra".

Video itu membuat kesan seolah-olah artis Soimah Pancawati meninggal dunia.

Padahal, Soimah yang dikabarkan meninggal dalam video tersebut ternyata adalah seorang warga Purbalingga, bukan artis Soimah Pancawati.

Video itu berpotensi menyesatkan warganet yang kurang cermat, karena penjelasan bahwa kecelakaan itu bukan menimpa artis Soimah Pancawati ditaruh di menit-menit akhir video.

Tak hanya itu, ilustrasi dalam video tersebut juga menggunakan foto-foto artis Soimah Pancawati, sehingga warganet yang hanya menyimak sekilas akan beranggapan bahwa artis Soimah Pancawati meninggal dunia.

Dari pantauan Tim Cek Fakta Kompas.com, Soimah Pancawati terlihat masih aktif di Instagram dan terakhir mengunggah konten video pada Selasa (8/2/2022).

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/02/11/090925182/hoaks-artis-soimah-pancawati-meninggal-dunia

Terkini Lainnya

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seniman Suriah Bikin 'Patung Liberty' dari Reruntuhan Rumahnya

[HOAKS] Seniman Suriah Bikin "Patung Liberty" dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke