Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksklusif Pelatih Tunggal Putra: Taktik Kalahkan Axelsen, Ginting dkk Perlu Psikolog

Kompas.com - 15/09/2022, 12:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah, mengungkapkan timnya berlatih ekstra dan memperkuat diri agar bisa tampil bagus di setiap turnamen termasuk mengalahkan pebulu tangkis nomor 1 dunia saat ini Viktor Axelsen

Hal tersebut disampaikan Irwansyah selaku pelatih tunggal putra Indonesia kepada Kompas.com saat ditemui di Pelatnas PP PBSI Cipayung, Rabu (14/9/2022). 

Irwansyah menjelaskan bahwa topik seputar Viktor Axelsen termasuk cara mengalahkan pebulu tangkis asal Denmark itu selalu dibicarakan setiap latihan. 

"Kami selalu bicarakan setiap latihan. Kalau melawan Viktor, harus begini. Kami sudah ada arahan," kata Irwansyah. 

Baca juga: Persaingan Tunggal Putra Dunia: Viktor Axelsen Memang Dominan, tetapi...

"Namun, untuk menjadi pemain hebat itu sudah pasti ada latihan ekstra. Pemain itu kan ada tambahan latihan stroke, fisik, dan lain-lain," tutur Irwansyah. 

"Semua sudah kami lakukan. Mereka harus lebih dan kalau latihan di lapangan itu sudah habis-habisan," ucap Irwansyah. 

Menurut Irwansyah, kondisi fisik pemainnya pun tidak ada masalah. Dia meyakini hanya tinggal menunggu waktu untuk mencapai prestasi yang diharapkan. 

"Latihan ekstra itu sampai keram. Jadi, keram mereka bukan karena tidak fit, tetapi memang latihan kami begitu," kata Irwansyah. 

Baca juga: Bagaimana Cara Mengalahkan Viktor Axelsen? Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei Menjawab...

"Bukan keras, tetapi latihannya terarah dan mereka tahu bahwa setiap pemain butuh latihan tambahan dan kami arahkan," ucapnya. 

"Menurut saya tinggal menunggu hasil, waktu, saya tidak tahu kapan, yang penting semua sudah terarah dan kami siap," ujar Irwansyah. 

Viktor Axelsen memang menjadi "monster" di sektor tunggal putra saat ini. Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut sangat mendominasi. 

Dari sembilan turnamen yang sudah diikuti tahun ini, Axelsen berhasil meraih lima gelar juara termasuk All England 2022. 

Baca juga: Hariyanto Arbi Ungkap 3 Kiat Kalahkan Axelsen: Sabar, Kuat, Mental Bertarung...

Menariknya, Axelsen juga mengalahkan tiga pemain Indonesia saat berhasil mencapai kelima gelar tersebut. 

Ketiga tunggal putra Indonesia yang dimaksud, yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito. 

Dibandingkan Jonatan dan Shesar, Ginting paling sering melawan Axelsen tahun ini. Dia sudah lima kali menghadapi Axelsen yang semua berakhir dengan kekalahan. 

Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting usai bertanding melawan tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen pada babak perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jumat (17/6/2022). Langkah Anthony Ginting harus terhenti usai kalah rubber game dengan skor 13-21, 21-19, 9-21. Terkini, kedua tunggal putra berpeluang bertemu di perempat final Japan Open 2022 yang akan digelar pada 30 Agustus sampai 4 Semptember mendatang.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting usai bertanding melawan tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen pada babak perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jumat (17/6/2022). Langkah Anthony Ginting harus terhenti usai kalah rubber game dengan skor 13-21, 21-19, 9-21. Terkini, kedua tunggal putra berpeluang bertemu di perempat final Japan Open 2022 yang akan digelar pada 30 Agustus sampai 4 Semptember mendatang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com