Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Hasil Japan Open 2022: Anthony Ginting Mundur, 7 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar

Kompas.com - 31/08/2022, 18:38 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Sebanyak tujuh wakil Indonesia berhasil meraih tiket 16 besar Japan Open 2022 pada hari kedua turnamen, Rabu (31/8/2022).

Penyelenggaraan Japan Open 2022 hari ini juga diwarnai keputusan mundur tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.

Anthony Ginting selaku tunggal putra unggulan keenam sejatinya dijadwalkan menghadapi wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Beberapa jam menjelang laga, PBSI mengumumkan bahwa Anthony Ginting harus mundur dari Japan Open 2022 karena cedera punggung bagian bawah atau low back pain.

Menurut Rionny Mainaky (Kabid Binpres PBSI), Anthony Ginting sebenarnya masih tetap berlatih dalam dua hari terakhir.

Baca juga: Japan Open 2022: Kuburan Jepang di Lapangan 1

Namun, Anthony Ginting masih merasakan sakit terutama ketika menunduk. 

Rionny Mainaky menyebut Anthony Ginting mulai merasakan sakit di punggungnya ketika menghadapi Viktor Axelsen (Denmark) pada perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2022 pekan lalu.

Setelah berkonsultasi dengan Irwansyah (pelatih tunggal putra) dan tim dokter PBSI, Rionny Mainaky pada akhirnya memutuskan menarik Anthony Ginting.

Adapun tujuh wakil Indonesia lainnya yang bermain pada hari kedua Japan Open 2022 berhasil meraih kemenangan dan lolos ke 16 besar.

Dari tujuh wakil Indonesia tersebut, Chico Aura Dwi Wardoyo mencuri perhatian karena berhasil membungkam tunggal putra andalan tuan rumah, Kento Momota.

Tidak tanggung-tanggung, Chico Aura sukses melibas Kento Momota dua gim langsung alias straight game dalam kurun waktu 49 menit.

Baca juga: Ahsan/Hendra ke 16 Besar Japan Open 2022: Lawan Takut jika The Daddies Menyerang...

Momen kunci kemenangan Chico Aura kali ini adalah ketika berhasil membalikkan keadaan dari awalnya tertinggal 17-20 menjadi 22-20 untuk mengunci gim kedua.

Selain Chico Aura, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi wakil Indonesia lainnya yang juga berhasil mempermalukan mantan juara dunia asal Jepang.

Korban dari agresivitas Leo/Daniel kali ini adalah Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang berstatus ganda putra unggulan kedua.

Sama seperti Chico Aura, Leo/Daniel juga berhasil melibas Hoki/Kobayashi dua gim langsung.

Penampilan Leo/Daniel kali ini sangat solid karena mereka tercatat hanya pernah tertinggal dua kali sepanjang pertandingan.

Secara keseluruhan, 11 wakil Indonesia sudah menapak babak kedua atau 16 besar Japan Open 2022.

Baca juga: Leo/Daniel ke 16 Besar Japan Open Usai Tekuk Eks Juara Dunia: Lapangan Gelap, Tetap Fokus

Komposisi ganda putra Indonesia di Japan Open 2022 juga masih lengkap, yakni lima pasangan.

Ganda putra Indonesia lainnya yang juga berhasil lolos ke 16 besar Japan Open 2022 adalah Marcus/Kevin, Bagas/Fikri, Ahsan/Hendra, dan Fajar/Rian.

Adapun stok tunggal putra Indonesia di Japan Open 2022 saat ini tersisa dua setelah Anthony Ginting memutuskan mundur.

Berikut adalah Rekap Hasil Japan Open 2022, Rabu (31/8/2022):

Tunggal Putra:

  • Chico Aura Dwi Wardoyo Vs Kento Momota (Jepang/2): 21-15, 22-20
  • Mark Caljouw (Belanda) Vs Jonatan Christie (7): 13-21, 24-22, 10-21
  • Kunlavut Vitidsarn (Thailand) Vs Anthony Sinisuka Ginting (6): walkover

Ganda Putra:

  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin Vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang/2): 21-14, 21-17
  • Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) Vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan: 15-21, 20-22
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) Vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang): 23-21, 21-18

Ganda Putri:

  • Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi Vs Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda): 21-16, 22-20

Ganda Campuran:

  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman): 21-9, 19-21, 21-17
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com