Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejuaraan Dunia 2022, Sektor Putra Jadi Andalan Indonesia Raih Gelar

Kompas.com - 17/08/2022, 13:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sektor putra menjadi andalan Indonesia di BWF World Championhips atau Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022. 

Jadwal Kejuaraan Dunia 2022 akan berlangsung di Tokyo, Jepang, pada 22-28 Agustus 2022. Indonesia mengirimkan 15 wakil ke turnamen bergengsi tersebut. 

Dari 15 wakil itu, tunggal putra dan ganda putra menjadi tumpuan Indonesia untuk meraih gelar di Kejuaraan Dunia 2022. Kedua sektor itu juga paling banyak mengirimkan pemain. 

Tunggal putra dan ganda putra masing-masing punya empat wakil. Di tunggal putra ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Tommy Sugiarto dan Chico Aura Dwi Wardoyo. 

Baca juga: Jadwal Kejuaraan Dunia 2022, Marcus/Kevin Comeback!

Adapun amunisi ganda putra yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. 

Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PP PBSI, Rionny Mainaky, mengatakan bahwa kedua sektor itu yang paling berpeluang meraih gelar juara. 

"Untuk target, saya melihat empat ganda putra bisa menjadi andalan. Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra masih ada di top 3," kata Rionny, dikutip dari rilis resmi PBSI, Senin (15/8/2022). 

"Lalu, Fajar/Rian juga sangat konsisten tahun ini dan Bagas/Fikri bisa juara All England 2022. Dari persiapan sangat serius, mereka terlihat ingin memenangi persaingan," kata dia. 

Baca juga: Hasil Drawing Kejuaraan Dunia 2022, 4 Ganda Putra Indonesia Langsung ke Babak Kedua

"Ini menjadi positif sehingga saya berharap ganda putra bisa meraih gelar juara dunia," ucap Rionny melanjutkan. 

Sementara itu, perfoma tiga tunggal putra Indonesia pada turnamen sebelumnya juga membuat optimisme Rionny melambung. 

"Selain ganda putra, tunggal putra dalam kondisi yang cukup bagus. Mereka sudah tahu lawan masing-masing dan telah mengantisipasi, terutama yang dianggap terkuat yaitu Viktor Axelsen dari Denmark," kata Rionny. 

"Saya harapkan mereka terus fit dan all out. Pun Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo bisa menjadi tim untuk mencapai gelar juara," imbuhnya. 

Baca juga: Daftar Unggulan Kejuaraan Dunia 2022: Marcus/Kevin Nomor 1, Anthony Ginting...

Keyakinan Rionny terhadap tunggal putra dan ganda putra bukan tanpa alasan. Kedua sektor tersebut sudah mempersembahkan gelar di turnamen-turnamen sebelumnya. 

Ginting menjadi kampiun di Singapore Open 2022, Jonatan juara di Swiss Open 2022, sedangkan Chico meraih gelar di Malaysia Masters 2022. 

Di sektor ganda putra, Fajar/Rian dan Bagas/Fikri yang mempersembahkan gelar tahun ini.  Bagas/Fikri menjuarai All England, sedangkan Fajar/Rian bersinar di Swiss Open, Indonesai Masters, dan Malaysia Masters. 

Ahsan/Hendra memang tidak berhasil meraih titel hingga pertengahan musim 2022, tetapi mereka menjadi runner up tiga kali di India Open, All England dan Malaysia Masters. 

Ganda putra yang dijuluki The Daddies itu juga punya rekor positif di Kejuaraan Dunia. Mereka tiga kali menjadi juara dunia pada 2013, 2015 dan 2019. 

Adapun Marcus/Kevin belum menjuarai turnamen apa pun tahun ini. Mereka sempat absen dua bulan karena Marcus harus menjalani operasi pergelangan kaki. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com