KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti keluar sebagai juara Malaysia Open 2022.
Apriyani/Fadia berhak berdiri di podium tertinggi usai mengalahkan wakil China Zhang Shu Xian/Zheng Yu di final Malaysia Open 2022.
Berlaga di Court 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, di final Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia menang rubber game atas Zhang/Zheng dengan skor 21-18, 12-21, 21-19, dalam tempo 1 jam 10 menit.
Ini adalah gelar perdana Apriyani/Fadia di turnamen BWF sejak mereka pertama kali dipasangkan pada awal 2022.
Namun, secara keseluruhan, Apriyani/Fadia sudah mengoleksi dua gelar juara sejauh ini. Titel pertama Apriyani/Fadia adalah medali emas SEA Games 2021 pada Mei lalu.
Hebatnya, dua gelar juara itu didapat Apriyani/Fadia hanya dalam tiga kesempatan tampil di partai puncak.
Baca juga: Kata Siti Fadia soal Gantikan Greysia Polii dan Berduet dengan Apriyani Rahayu
Di antara SEA Games 2021 dan Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia pernah masuk final Indonesia Masters 2022, tetapi hanya menjadi runner-up.
Ulasan pertandingan
Awal gim pertama disuguhkan dengan permainan ketat. Kedua pasangan beradu pukulan yang menciptakan reli panjang 44 shots.
Reli panjang berakhir setelah drop shot lurus Apriyani Rahayu gagal dikembalikan oleh Zhang Shu Xian/Zheng Yu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.