Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2022: Saat Ahsan/Hendra Tegang Tampil di Istora Senayan...

Kompas.com - 07/06/2022, 18:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sangat senang karena bisa kembali bermain di hadapan publik Istora Senayan.

Hendra Setiawan menilai dukungan publik Istora Senayan turut berperan dalam keberhasilan dirinya dan Ahsan meraih tiket 16 besar Indonesia Masters 2022.

Ahsan/Hendra selaku unggulan kedua melangkah ke 16 besar Indonesia Masters 2022 setelah menumbangkan wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede, Selasa (7/6/2022) sore WIB.

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, kali ini membutuhkan waktu 30 menit untuk mengalahkan Bay/Molhede dua gim langsung atau straight game.

Skor akhir kemenangan Ahsan/Hendra atas pasangan Denmark adalah 21-12 dan 21-19.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Ahsan/Hendra Melangkah dengan Mudah

Seusai pertandingan, Hendra Setiawan mengaku sangat senang karena bisa melihat kembali penonton saat bertanding setelah dua tahun.

"Pasti kami senang pertandingan kembali normal dengan kehadiran penonton. Hal itu membuat kami lebih semangat. Apalagi sudah dua tahun tidak ada penonton," kata Hendra.

"Jadi hal ini (dukungan publik Istora Senayan) bagus untuk pemain-pemain Indonesia. Kami menjadi lebih bersemangat," tutur Hendra.

"Mudah-mudahan hasil wakil Indonesia lebih bagus," tutur Hendra menambahkan.

Ketika nama Ahsan dan Hendra diumumkan sebelum pertandingan, Istora Senayan memang langsung bergemuruh.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Menangi Duel Sengit Kontra Unggulan 5, Febby/Ribka ke 16 Besar

Para penonton yang hadir memenuhi Istora Senayan langsung berteriak dan bertepuk tangan saat Ahsan dan Hendra masuk ke lapangan.

Ketika pertandingan berlangsung, publik Istora Senayan juga tidak pernah berhenti memberi dukungan untuk Ahsan/Hendra.

"Indonesia, Indonesia, Indonesia...!" adalah kalimat yang sering diteriakkan publik Istora Senayan ketika melihat Ahsan/Hendra mencetak poin.

Terkait dukungan itu, Hendra Setiawan yang sudah berpengalaman mengakui dirinya sempat tegang sebelum pertandingan.

Namun, perasaan tegang itu perlahan mulai hilang seiring jalannya pertandingan.

Baca juga: Hasil Indonesia Master 2022: Takluk dari Unggulan 1 China, Febriana/Amalia Gugur

"Nervous pasti ada. Apalagi ini pertandingan pertama dan penonton yang hadir banyak. Pasti ada perasaan nervous itu ada," ujar Hendra.

"Namun, perasaan nervous itu lama-lama sudah hilang," ucap Hendra menambahkan.

Kemenangan atas wakil Denmark menjadikan Ahsan/Hendra ganda putra pertama Indonesia yang lolos ke babak kedua atau 16 besar Indonesia Masters 2022.

Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan menghadapi pemenang dari duel sesama wakil Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Liga Inggris
Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Liga Italia
Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Liga Italia
Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Liga Indonesia
Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Badminton
Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Liga Inggris
Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Liga Inggris
Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com