Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Masters 2022: Takluk dari Unggulan 1 China, Febriana/Amalia Gugur

Kompas.com - 07/06/2022, 16:58 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perjuangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di Indonesia Masters 2022 terhenti di babak pertama.

Febriana/Amalia tersingkir setelah takluk dari ganda putri unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, Selasa (7/6/2022) sore WIB.

Bertanding di Istora Senayan, Febriana/Amalia kalah dua gim langsung alias straight game setelah berjuang selama 35 menit.

Sepanjang pertandingan, Febriana/Amalia kesulitan mengimbangi permainan Chen/Jia yang tampil mendominasi.

Febriana/Amalia sangat sering melakukan kesalahan sendiri terutama pengembalian bola panjang yang melebar pada gim pertama.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Ahsan/Hendra Melangkah dengan Mudah

Skor akhir pertandingan adalah 21-12 dan 21-13 untuk kemenangan pasangan China.

Hasil ini membuat Chen/Jia sukses memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka ketika menghadapi Febriana/Amalia menjadi 2-0.

Adapun kekalahan dari Chen/Jia menjadikan Febriana/Amalia wakil Indonesia ketiga yang tersingkir pada babak pertama Indonesia Masters 2022.

Dua wakil Indonesia lain yang sudah tersingkir adalah Ririn Amelia/Virni Putri dan Anggia Shitta Awanda/Putri Larasati.

Jalannya Pertandingan Febriana/Amalia Vs Chen/Jia:

Pada awal gim pertama, Febriana/Amalia berhasil unggul cepat 2-0. Poin kedua pasangan Indonesia diciptakan oleh Amalia Pratiwi lewat smash keras.

Pasangan China kemudian sukses membalikkan keadaan 4-2 setelah mencetak tiga angka beruntun dari servis Chen Qing Chen.

Memasuki pertengahan gim pertama, Chen/Jia berhasil mengambil alih kendali permainan.

Baca juga: Indonesia Masters 2022: Chico Sempat Jalani “Ritual” Sebelum Lawan Wakil Mesir

Chen/Jia kali ini cukup sering mendapatkan poin cuma-cuma dari pengembalian memanjang pasangan Indonesia yang melebar.

Hal itu membuat Chen/Jia semakin mendominasi hingga akhirnya berhasil unggul 11-5 saat interval.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com