Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Thomas 2022: Shesar Genapi Kemenangan 4-1 atas Thailand, Indonesia ke Perempat Final

Kompas.com - 10/05/2022, 01:11 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Shesar Hiren Rhustavito sukses mengalahkan tunggal putra Thailand, Sitthikom Thammasin, pada laga kedua Grup A Piala Thomas 2022.

Pertandingan Indonesia vs Thailand di Impact Arena, Bangkok, Senin (9/5/2022) malam WIB.

Shesar berjaya dengan kemenangan dua gim 21-19, 21-14 dalam laga yang berjalan 39 menit.

Hasil ini menggenapi kemenangan Indonesia atas Thailand menjadi 4-1.

Sebelumnya, poin-poin Indonesia disumbangkan oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Jonatan Christie dan Bagas Maulana/Kevin Sanjaya.

Baca juga: Hasil Piala Thomas 2022: Ginting Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Thailand

Adapun Anthony Ginting harus menyerah saat bersua tunggal putra muda Thailand, Kunlavut Vitidsarn, di partai pertama.

Sementara itu, Korea Selatan berhasil mengalahkan Singapura pada laga lainnya.

Alhasil, Indonesia dan Korea Selatan sama-sama mengemas dua kemenangan dan lolos ke perempat final.

Selanjutnya, Indonesia akan berduel dengan Korea Selatan untuk memperebutkan status juara grup.

Jalannya pertandingan

Shesar Hiren memiliki modal bagus dalam laga ini. Berdasarkan catatan pertemuan, dia unggul 4-0 atas Sitthikom Thammasin.

Awal gim pertama tak berjalan bagus untuk Shesar. Dia kalah dalam reli 33 pukulan.

Sitthikom lalu mendulang tiga poin beruntun untuk meraih keunggulan 3-0.

Shesar tak membiarkan Sitthikom terus menciptakan momentum. Setelah tertinggal tiga poin, Shesar mulai bisa menjalankan pola permainannya dan berbalik unggul.

Meski begitu, Shesar masih mendapatkan perlawanan ketat. Skor 8-7 untuk keunggulan Shesar.

Baca juga: Hasil Piala Thomas 2022: Berjuang hingga Tiga Gim, Ahsan/Hendra Antar Indonesia Samakan Kedudukan Jadi 1-1

Tak lama berselang, Shesar berhasil menutup interval gim pertama dengan skor 11-7.

Setelah jeda, Sitthikom mulai balik menekan dan meraih poin-poin lewat serangan efektifnya dan kesalahan Shesar.

Situasi ini pun sampai membuat Sitthikom comeback 15-14.

Pertandingan kian berjalan sengit. Kedua pemain tampil agresif dan silih berganti melancarkan smes keras hingga skor berimbang 19-19.

Shesar kemudian meraih gim poin perdana. Lewat jump smash keras, Shesar menuntaskan gim pertama dengan skor 21-19.

Baca juga: Hasil Piala Thomas 2022: Jonatan Christie Bawa Indonesia Berbalik Unggul 2-1 atas Thailand

Kedua pemain kembali menunjukkan permainan yang sengit. Pada awal gim kedua, mereka berimbang 5-5.

Skor terus berimbang hingga 8-8. Setelah itu, Sitthikom dapat memanfaatkan celah dan meraih tiga poin beruntun untuk menutup interval gim kedua 11-8.

Shesar menggila selepas jeda. Tunggal putra nomor 24 dunia itu berbalik unggul 17-11.

Jika dihitung, Shesar berhasil meraih 10 poin beruntun untuk mecapai keunggulan jauh ini.

Pada akhirnya, Shesar tetap tak terbendung dan meraih kemenangan 21-14 untuk menutup laga via dua gim langsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com