Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Thomas 2022: Jonatan Christie Bawa Indonesia Berbalik Unggul 2-1 atas Thailand

Kompas.com - 09/05/2022, 23:39 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jonatan Christie membawa Indonesia unggul 2-1 atas Thailand pada laga kedua Grup A Piala Thomas 2022.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, turun di partai ketiga dalam laga Indonesia vs Thailand yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Senin (9/5/2022) malam WIB.

Tunggal putra nomor 8 dunia itu melawan Kantaphon Wangcharoen dan meraih kemenangan via dua gim.

Jojo menang dengan skor sengit 22-20, 21-16 dalam laga yang berlangsung 52 menit.

Baca juga: Hasil Piala Thomas 2022: Ginting Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Thailand

Sebelumnya, dua wakil Indonesia telah bertanding dan mendapatkan hasil yang berbeda.

Anthony Ginting belum menemukan performa terbaik sehingga dikalahkan Kunlavut Vitidsarn.

Sementara, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil membekuk Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong.

Pada laga keempat, pasangan debutan Bagas Maulana/Kevin Sanjaya akan bertanding dengan Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul.

Jalannya pertandingan

Jonatan Christie memulai gim pertama dengan apik. Penempatan kok yang mematikan membuat Kantaphon Wangcharoen begitu kesulitan.

Diwarnai tiga poin beruntun, Jojo unggul 4-2 pada awal gim pertama.

Namun, Jojo mulai menunjukkan kelengahan. Akurasinya memburuk dan pertahanan yang terbuka membuat Kantaphon dapat mendekati skor.

Kantaphon kemudian dapat mencatatkan comeback 7-10.

Baca juga: Hasil Piala Thomas 2022: Berjuang hingga Tiga Gim, Ahsan/Hendra Antar Indonesia Samakan Kedudukan Jadi 1-1

Jojo sempat mencetak dua poin beruntun, tetapi Kantaphon mampu menutup interval gim pertama dengan skor 11-9.

Seusai jeda, pertandingan semakin berjalan ketat. Jojo kemudian dapat menyamakan kedudukan 13-13.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com