Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Ganda Putra Taiwan Sungkem ke Ahsan/Hendra Seusai Laga Semifinal Olimpiade Tokyo 2020

Kompas.com - 31/07/2021, 08:51 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF

TOKYO, KOMPAS.com - Sudah bukan rahasia lagi bahwa Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) sangat mengidolakan legenda ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Terkini, Lee/Wang menunjukkan rasa hormatnya kepada Ahsan/Hendra seusai pertandingan semifinal bulu tangkis ganda putra Olimpiade Tokyo 2020, Jumat (30/7/2021).

Lee/Wang sukses mengunci tiket final Olimpiade Tokyo 2020 seusai mengalahkan Ahsan/Hendra dua gim langsung dengan skor 21-11 dan 21-10.

Seusai laga, Lee/Wang terlihat tidak terlalu heboh merayakan kemenangannya atas Ahsan/Hendra.

Lee/Wang memilih langsung menghampiri dan menyalami Ahsan/Hendra di depan net.

Pada momen tersebut, Lee/Wang terlihat beberapa kali membungkuk ketika bersalaman dengan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan.

Baca juga: Kandas di Semifinal Olimpiade Tokyo, Ahsan/Hendra Fokus Raih Perunggu

Seusai meninggalkan lapangan, Lee/Wang kembali bertemu Ahsan/Hendra di tempat latihan atau practice area Olimpiade Tokyo 2020.

Momen pertemuan kedua pasangan di practice area Olimpiade Tokyo 2020 sempat diabadikan dan kini viral di jagat maya.

Video itu viral karena Lee/Wang beberapa kali membungkuk ketika bersalaman dengan Ahsan/Hendra untuk menunjukkan rasa hormatnya.

Berikut adalah video pertemuan Ahsan/Hendra dan Lee/Wang di practice area Olimpiade Tokyo 2020 seusai laga semifinal:

@rahmalia3030

semangat the daddies yuk bisa yuk besok????, VIDEO INSTAGRAM @dhika.dr #olimpiadetokyo2020 #badminton #fyp #thedaddies

? Pesan Terakhir - Lyodra

Baca juga: Pengakuan Ahsan/Hendra Usai Gagal Melaju ke Final Olimpiade Tokyo

Sebelum bertemu di semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Lee/Wang memang sangat sering memuji Ahsan/Hendra.

Lee/Wang berkali-kali menyatakan bahwa Ahsan/Hendra adalah idola mereka.

Seusai laga semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Lee/Wang kembali melempar pujian terhadap Ahsan/Hendra meskipun mereka berhasil meraih kemenangan cukup telak.

"Terdapat kesulitan di balik setiap angka yang kami raih pada laga ini. Kami tidak memiliki waktu untuk lengah dan selalu ada tekanan ketika menghadapi Ahsan/Hendra," kata Lee Yang dikutip dari situs BWF.

Di sisi lain, Wang Chi-Lin mengaku sangat bangga karena memiliki kesempatan bertanding melawan Ahsan/Hendra di panggung sebesar Olimpiade.

Halaman:
Baca tentang
Sumber BWF
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com