Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Badminton Olimpiade Tokyo: Jepang Raih 1 Medali, Tunggal Putri China Dominan

Kompas.com - 30/07/2021, 12:45 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BWF,Olympic

KOMPAS.com - Sesi pertama rangkaian badminton Olimpiade Tokyo 2020 pada Jumat (30/7/2021) telah rampung digelar.

Rangkaian sesi pertama tersebut memuat tiga pertandingan, yakni dua laga perempat final tunggal putri dan satu laga perebutan medali perunggu ganda campuran.

Dalam perebutan medali perunggu, wakil tuan rumah Yuta Watanabe/Arisa Higashino bertemu dengan ganda campuran Hongkong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, di Musashino Forest Plaza, Tokyo, Jepang.

Hasilnya, Yuta Watanabe/Arisa Higashino berhasil mengalahkan Tang Chun Man/Tse Ying Suet lewat straight game atau dua gim langsung.

Baca juga: Amankan Perunggu Olimpiade Tokyo, Ganda Campuran Jepang Ukir Sejarah Baru

Mereka mengakhiri perlawanan Tang Chun Man/Tse Ying Suet dalam durasi 49 menit dengan skor 21-17 dan 23-21.

Berkat kemenangan ini, Yuta/Arisa pun berhak mengalungi medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.

Di samping itu, mereka juga mengukir sejarah sebagai pasangan pertama yang menyumbangkan medali ganda campuran untuk Jepang dalam sejarah pergelaran Olimpiade.

Baca juga: Profil Yuta Watanabe, Pebulu Tangkis Andalan Jepang Spesialis Ganda

Sebelum Yuta/Arisa memastikan raihan perunggu, dua tunggal putri China tampil dominan pada bebak perempat final Badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Tunggal putri China pertama yang tampil di perempat final, He Bing Jiao, berhasil mengalahkan wakil Jepang, Okuhara Nozomi, yang kini berada di peringkat ketiga dunia.

He Bing Jiao yang menduduki peringkat kesembilan dunia tampil mengesankan meski secara ranking kalah dari Okuhara Nozomi.

Dia sempat tertinggal 13-21 pada gim pertama tetapi mampu bangkit hingga memenangi gim kedua dan ketiga dengan skor 21-13, 21-14.

Baca juga: Hasil Olimpiade Tokyo - Gregoria Mariska Terhenti Usai Kalah dari Intanon

Alhasil, He Bing Jiao pun keluar sebagai pemenang dan berhak melaju ke semifinal tunggal putri bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.

Langkah He Bing Jiao ke semifinal tunggal putri kemudian disusul oleh kompatriotnya, Chen Yu Fei.

Chen Yu Fei selaku unggulan pertama China sukses mengamankan tiket semifinal seusai menang dua gim langsung (21-18, 21-19) atas pebulu tangkis muda asal Korea Selatan, An Seyoung.

Secara peringkat, Chen Yu Fei memang lebih unggul atas An Seyoung yang masih berusia 19 tahun.

Baca juga: Rekap Hasil Badminton Olimpiade Tokyo: Gregoria-Minions Gugur, Ahsan/Hendra ke Semifinal

Halaman:
Baca tentang
Sumber BWF,Olympic
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com