Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Thailand Open - Tumbang dari Greysia/Apriyani, Tuan Rumah Lapang Dada

Kompas.com - 17/01/2021, 18:55 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Wakil tuan rumah Thailand di sektor ganda putri, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, menerima kekalahan dari Greysia Polii/Apriyani dengan lapang dada.

Jongkolphan/Rawinda adalah salah satu perwakilan tuan rumah di partai puncak turnamen Yonex Thailand Open 2021.

Selain mereka ada juga Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di sektor ganda campuran.

Pada partai final itu, Jongkolphan/Rawinda menghadapi wakil Indonesia, Greysia/Apriyani.

Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (17/1/2021), Jongkolphan/Rawinda kalah straight game alias dua gim langsung.

Baca juga: Hasil Final Thailand Open - Indonesia 1 Gelar, Greysia Polii Setara Susy Susanti

Jongkolphan/Rawinda kalah dengan skor 15-21 dan 13-21 dalam pertandingan yang berdurasi selama 51 menit.

Hasil tersebut membuat Jongkolphan/Rawinda gagal menjadi juara di negara mereka.

Setelah takluk dari Greysia/Apriyani, Jongkolphan/Rawinda pun angkat bicara terkait hasil pertandingan final tersebut.

"Kami tidak memainkan apa yang kami rencanakan. Kami memainkan gaya permainan mereka, bukan gaya kami, jadi sulit untuk melawan," kata Rawinda Prajongjai dikutip dari BWF.

Baca juga: Perjalanan Greysia Polii Sebelum Torehkan Rekor di Thailand Open 2021

"Sangat berarti bagi kami untuk berada di final. Ini adalah pertama kalinya Thailand menjadi tuan rumah turnamen Super 1000. Kami sangat bangga atas pencapaian minggu ini," ujar Rawinda.

"Kami harus menerima bahwa mereka mempersiapkan diri dengan sangat baik. Mereka mengendalikan dan menekan kami," ucap Jongkolphan Kititharakul.

Lebih lanjut, Jongkolphan Kititharakul mengatakan bahwa ia dan rekannya akan fokus mempersiapkan diri untuk turnamen berikutnya.

"Kami memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan minggu depan."

Baca juga: Thailand Open, Axelsen Juara Usai Jaga Rekor atas Wakil Hong Kong

"Kami bisa belajar banyak dari pasangan papan atas seperti mereka."

"Namun, kami yakin dan siap untuk terus maju minggu depan," tutur Jongkolphan.

Adapun seusai turnamen Yonex Thailand Open, turnamen bulu tangkis selanjutnya masih akan berlangsung di tempat sama, yakni Impact Arena.

Turnamen berikutnya ini bertajuk Toyota Thailand Open 2021.

Kompetisi Toyota Thailand Open ini menjadi turnamen seri Asia kedua yang akan berlangsung mulai 19-24 Januari mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com